Suara.com - Putra Iis Dahlia, Devano Danendra, pernah merasa bahwa dirinya dipandang sebelah mata oleh publik. Hal itu membuatnya mengalami perasaan cemas dan takut secara berlebihan.
Berbicara kepada Dave Hendrik dalam wawancara dengan Haper Bazzar, Jumat (23/7/2021), Devano mengungkapkan semua itu disebabkan oleh media yang selalu mempertanyakan masalah sang ibu, Iis Dahlia, kepada dirinya.
Padahal, kala itu Devano sendiri memiliki sebuah karya, baik dalam bidang musik maupun film.
"Memang waktu itu aku mengalami hal yang berat aja, sih, kak. Kayak aku selalu dipandang sebelah mata. Aku nyanyi, aku main film, tapi selalu kalo ada wartawan dateng, selalu mempertanyakan masalah-masalah yang ibu aku selalu alamin selama dia bekerja, gitu," tutur Devano.
Kejadian tersebut yang membuatnya mengalami kecemasan dan ketakutan berlebih. "Itu yang bikin aku jadi punya anxiety, cemas, dan takut yang berlebihan aja terhadap apa pun," sambungnya.
Buah hati kedua Iis Dahlia dan Satrio Dewandono ini mengatakan pengalaman buruk ini dialaminya ketika masih berusia 16 atau 17 tahun.
Devano merasa pengalaman itu adalah hal yang berat baginya. Ketika anak-anak muda seusianya tidak seharusnya mengalami hal tersebut.
Pengalaman inilah yang mendorongnya pernah meminta Iis Dahlia untuk tidak tampil dalam acara televisi yang penuh gimmick. Sebab, saat itu Devano merasa tidak tega dengan komentar negatif yang didapat oleh sang ibu.
Meski begitu, sekarang Devano merasa bahwa dirinya tidak seharusnya takut karena hal itu akan membuatnya berkembang.
Baca Juga: Intip 7 Foto Suami Iis Dahlia Waktu Muda, Plek Ketiplek Devano Danendra
"Dan aku punya visi misi di mana aku pengin maju dengan tanganku sendiri, aku bisa maju dengan sendirian. Walaupun bebannya banyak banget, aku bisa maju," tandasnya.
Berita Terkait
-
Film Horor Ternyata Bisa Jadi Terapi untuk Mengatasi Kecemasan
-
Devano Danendra Geram Kasus Bullying Timothy Anugrah: Maaf Saja Tidak Cukup!
-
Reza Rahadian Pilih 3 Aktor Muda Penerus Generasi Emas Perfilman Indonesia, Siapa Saja?
-
Otak Ternyata Bisa Meniru Emosi Orang, Hati-hati Anxiety Bisa Menular
-
Hari Kesehatan Jiwa Sedunia: Negara Kuat Dimulai dari Ketenangan Batin Warganya
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4
-
Azizah Salsha Banting Setir dari Tenis ke Padel, Langsung Sabet Kemenangan di TOSI Season 4
-
Sidang Cerai Perdana Raisa Hamish Daud Digelar Besok, Mediasi Jadi Penentu
-
Dukungan Menyentuh Beby Prisillia untuk Onad: Kamu Suami Terbaik!
-
Tetap Anggap Onad Sahabat, Kocaknya Deddy Corbuzier Pertanyakan Program Login
-
Terungkap! Ini Modus 'Gali Lobang Tutup Lobang' yang Dipakai Admin untuk Tipu Fuji
-
Surat Cinta Jerome Polin untuk Mendiang Ayah
-
Siapa Sabrina Alatas? Sosok Chef Muda Mirip Raisa, Diduga Selingkuhan Hamish Daud
-
Isak Tangis Istri Ungkap Kronologi Ayah Jerome Polin Meninggal Dunia
-
Mengenal Clot, Gumpalan Darah Mematikan yang Renggut Nyawa Ayah Jerome Polin