Suara.com - Artis sekaligus politisi Eko Patrio diketahui tinggal di hunian yang mewah. Rumah anggota DPR RI ini mengusung konsep art deco. Berikut potret tampak luar rumah Eko Patrio yang mewah dan artistik.
Rumah Eko Patrio digadang seharga puluhan miliar. Hal ini tak mengherankan mengingat komedian ini sukses karier dan punya sederet bisnis seperti production house hingga e-commerce.
Penasaran seperti apa rumah Eko Patrio yang sempat ramai dibicarakan publik beberapa waktu lalu? Intip potretnya berikut ini!
1. Sentuhan Klasik
Rumah Eko Patrio yang terletak di Cipinang Indah, Jakarta Timur, ini tampak berdiri megah dengan perpaduan kesan klasik dan modern.
Keseluruhan dinding luar rumah tersebut tampak dicat dengan warna putih yang menambahkan kesan klasik pada rumah tersebut.
2. Bergaya Art Deco
Rupanya, Eko Satrio mengusung gaya arsitektur Art Deco dalam membangun rumahnya. Art Deco sendiri merupakan gaya arsitektur yang berkembang dan cukup banyak digemari di tahun 1920-an, terutama di wilayah Eropa Barat dan Amerika Serikat.
Ciri khas dari gaya rumah ini adalah berani tampil beda dengan adanya ornamen geometris yang merepresentasikan kemewahan.
Baca Juga: 7 Potret Rumah Orang Tua Kiky Saputri di Garut, Halaman Penuh dengan Tanaman Bayam
3. Sudut-sudut Tegas
Ciri lain dari rumah bergaya art deco adalah garis-garis tegas yang menggambarkan maskulinitas. Oleh karena itu, tidak mengherankan kalau dekorasi eksterior rumah ini banyak dibuat lurus dan tegas.
Hal tersebut dapat dilihat pada sudut-sudut rumah, jendela, ventilasi udara, beranda, dan banyak bagian rumah lainnya yang berbentuk persegi dan memberikan kesan tegas.
4. Jendela
Rumah Eko Patrio yang sangat luas dan besar ini memiliki pencahayaan yang cukup. Rumah ini memiliki cukup banyak jendela dengan bentuk dan jenis beragam yang berjejer setiap beberapa meter. Sebagian besar jendela berupa jendela swing atau jendela kupu-kupu dengan bentuk persegi panjang vertikal.
Di atas jendela-jendela tersebut, terdapat dua ventilasi udara berbentuk kota dengan garis yang batas yang cukup tegas. Selain itu, ada juga beberapa jendela mati yang menghiasi rumah dua lantai tersebut. Beberapa di antaranya berbentuk lingkaran, sementara lainnya berbentuk persegi panjang vertikal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar