Suara.com - Putra mendiang Ustaz Arifin Ilham, Alvin Faiz, menuliskan sebuah pesan permintaan maaf kepada Larissa Chou dan putra mereka, Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan, dalam sebuah unggahan Instagram, Selasa (16/8/2021).
Dalam pesan tersebut, Alvin meminta maaf apabila selama berumah tangga ia tidak dapat menjadi sosok ayah yang baik.
"Alvin juga manusia biasa yang masih perlu banyak belajar dan memperbaiki diri. Apapun yang sudah kita lalui bersama mungkin ini sudah jalannya dari Allah dan InsyaAllah semua ada hikmahnya," tulis Alvin.
Selain itu, ia juga meminta maaf apabila perkataannya terhadpa mantan istri dan keluarganya tidak menyenangkan selama dua bulan terakhir.
Lelaki 22 tahun ini berharap tali silaturahmi tetap terjaga demi sang buah hati.
"InsyaAllah Yusuf tumbuh menjadi anak yang soleh, bermanfaat untuk agama dan negara. Aamiin," sambungnya.
Hal yang mengejutkan dari pesan ini adalah Alvin memutuskan untuk mundur dari pesantren dan yayasan majelis Az-Zikra, yang telah dibangun oleh mendiang ayahnya selama hidup.
"Hal ini sudah Alvin sampaikan di forum rapat dengan para ulama dan dewan syariah kemarin, sekarang Alvin sampaikan di publik," imbuh Alvin.
"Fokus Alvin sekarang ingin memperbaiki diri kembali, untuk menjadi pribadi yang lebih baik kedepannya sehingga bisa meneruskan apa yang almarhum Abi arifin perjuangkan, aamiin. Mohon doa ya sahabat semua," tandasnya.
Baca Juga: Heboh! Aib Dibongkar, Alvin Faiz Beri Tanggapan Seperti Ini
Sejak nama Alvin Faiz menjadi sorotan, ternyata publik juga membicarakan kondisi pesantren Az-Zikra, di mana beberapa cabang sudah memisahkan diri dari manajemen dan yayasan.
Terdengar kabar bahwa pesantren tersebut hanya dikelola oleh adik Alvin Faiz, yakni Amer Azzikra. Selain itu, rumah mendiang juga sedang dalam proses penjualan.
Berita Terkait
-
Dicurigai Pisah, Larissa Chou Kini Pamer Kemesraan dengan Suami
-
Ziarah ke Makam Ameer Azzikra, Nadzira Shafa Kode Bakal Nikah Lagi?
-
Tepis Isu Rumah Tangga Retak, Ikram Rosadi Unggah Momen Photobox Bareng Larissa Chou dan Anak
-
Bagikan Video Anak Bungsu Menangis, Larissa Chou Buktikan Rumah Tangga Masih Adem Ayem
-
Heboh Isu Rumah Tangga Larissa Chou, Seberapa Penting Nafkah Suami?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings