Suara.com - Dinar Candy tak menyangka karena video singkatnya berbikini, membuat sang DJ diciduk polisi. Beruntung perempuan asal Bandung tersebut tidak sampai dipenjara.
Deddy Corbuzier juga ikut penasaran. Sebab jika bicara konten, masih ada perempuan lain yang tampil seksi namun tidak ditangkap.
"Pertama yang gue nggak ngerti. Konten-konten seperti itu, bahkan yang lebih porno ada di mana-mana," kata Deddy Corbuzier di kanal YouTube, Kamis (26/8/2021).
"Hampir bugil masuk ke Instagram Story, ada di YouTube, waah. Bahasnya tentang seks, buka-buka, bathup," imbuhnya.
Dinar Candy mengiyakan hal tersebut. Ia tak menyangka, perkara video singkat yang diunggah di Instagram, membuatnya menjadi seorang tersangka.
"Itu cuma 28 detik, aku itu tersangka om. Sedih sumpah," kata Dinar Candy mengadu.
Deddy Corbuzier bertanya, kasus apa yang membuat Dinar Candy menjadi seorang tersangka.
Si female DJ ini kemudian menjawab, "UU Pornografi."
Guna membuktikan hal tersebut, Deddy Corbuzier melakukan kroscek. Ia mulai mencari pengertian dar UU Pornografi yang menjerat Dinar Candy.
Baca Juga: Usai Aksi Berbikini, Dinar Candy Sedih Kehilangan Job Dijauhi Teman
"Pornografi adalah gambar, sketsa, ilustrasi, foto, tulisan, suara, bunyi," kata Deddy Corbuzier.
"Nah aku tidak berbunyi om kemarin, cuma bawa papan," sanggah Dinar Candy.
Deddy Corbuzier kemudian melanjutkan membaca pengertian UU tersebut. Di mana keterangan unsur pornografi bisa mengandung gambar bergerak, animasi, kartun, percakapan, gerak tubuh, atau bentuk pesan lainnya.
Selanjutnya, unsur ini diperlihatkan melalui sarana seperti media komunikasi atau pertunjukan di muka umum.
"(Unsur) yang memuat kecabulan atau eksploitasi seksual yang melanggar norma kesusilaan dalam masyarakat," terangnya.
Deddy Corbuzier akhirnya menemukan satu point yang memang bisa menjerat Dinar Candy dalam masalah tersebut.
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Lisa Mariana Bongkar Perempuan Inisial S yang Diduga Jadi Simpanan RK, Bukan Aura Kasih?
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Viral Lagi Pengakuan Dinar Candy dan Lisa Mariana: Sosok S Diduga Simpanan Ridwan Kamil
-
Selain Davina Karamoy, Deretan Artis Ini Juga Sempat Terseret Rumor Menjadi Sugar Baby
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Diduga Istri Baru Gubernur Aceh Mualem Masih Ada Hubungan dengan Syahrini, Siapanya?
-
Farida Nurhan Buka-bukaan Nominal Pendapatan di YouTube Hingga Putuskan Jual Akun
-
Brooklyn Beckham Bongkar Borok Keluarganya, David Beckham Bahas Soal Kesalahan Anak
-
Pandji Pragiwaksono Tanggapi Sindiran Tretan Muslim dan Coki Pardede Bareng Wapres Gibran
-
Jawaban Tegas Felice Gabriel Anak Dewi Perssik Saat Ditanya Pilih Artis atau Tentara, Videonya Viral
-
Jule Akhirnya Muncul Usai Cerai dan Gosip Selingkuh: Izinkan Aku Menjadi Diri Sendiri
-
Selamat! Jo Jung Suk dan Gummy Dikaruniai Anak Kedua, Ibu dan Bayi Sehat
-
Gaeko Dynamic Duo Akhiri Pernikahan dengan Kim Su Mi Setelah 15 Tahun
-
6 Artis Wanita Kuliah di Australia, Terbaru Amel Carla Bakal Lanjut S2
-
Bangkitkan Gairah Musik Anak, Iva Deivanna Tuai Pujian Lewat Single Sisa Waktu Senja