Suara.com - Jalinan cinta antara Rizky Nazar dan Syifa Hadju sukses mengundang rasa penasaran dari publik. Hubungan romantis di antara keduanya bermula dari syuting film bersama. Kedekatan selama proses produksi akhirnya berlanjut hingga ke dunia nyata. Lantas seperti apa gaya pacarn Rizky Nazar dan Syifa Hadju yang sama-sama punya banyak idola ini?
Di awal hubungannya Rizky Nazar dan Syifa Hadju malu-malu untuk mengakui cinta di antara mereka. Namun kini keduanya sudah tak lagi menutupi bahwa mereka memang tengah berpacaran. Gaya pacaran Rizky Nazar dan Syifa Hadju pun membuat netizen gemas. Padahal keduanya memilih untuk berpacaran secara dewasa dengan tidak mengumbar kemesraan.
Jarangnya mereka pamer kemesraan justru membuat publik baper dengan keromantisan yang mereka tunjukkan untuk satu sama lain. Fans Rizky Nazar dan Syifa Hadju pun telah merestui hubungan cinta mereka. Lantas seperti apa sih gaya pacaran Rizky Nazar dan Syifa Hadju yang nggak berlebihan sampai bisa bikin baper? Yuk langsung aja simak ulasannya berikut ini!
1. Berawal dari Film
Rizky Nazar dan Syifa Hadju dipertemukan dalam proyek film The Way I Love You pada tahun 2019. Keduanya pun berperan sebagai pasangan kekasih. Siapa sangka peran tersebut terbawa sampai ke dunia nyata.
2. Saling Berbagi Momen
Saat proses produksi film masih berjalan, keduanya sering membagikan momen kebersamaannya di akun media sosial masing-masing. Salah satunya potret gemes saat Rizky Nazar menggendong Syifa Hadju ini. Bikin baper kan?
3. Angin Segar
Bak mendapatkan angin segar, netizen yang baper dengan chemistry Rizky Nazar dan Syifa Hadju pun merasa gembira karena Syifa saat itu dikabarkan sudah putus dari Achmad Megantara. Hal ini pun seolah menjadi kesempatan buat berseminya benih cinta antara Rizky dan Syifa.
Baca Juga: 10 Potret Rumah Baru Rizky Nazar yang Serba Putih, Terasa Mewah Meski Belum Diisi Perabot
4. Menampik
Baik Rizky Nazar maupun Syifa Hadju keduanya kompak menampik kabar kencan mereka. Mereka mengaku hanya menjalin hubungan pertemanan saja. Tetapi pada Mei 2020 Syifa akhirnya mengaku memang tengah berpacaran dengan Rizky Nazar.
5. Seperti Seumuran
Rizky Nazar dan Syifa Hadju terlihat sangat serasi bersama dan terlihat seperti seumuran. Padahal jarak usia mereka terpaut empat tahun lho. Tahun ini Rizky genap berusia 25 tahun dan Syifa 21 tahun. Ini adalah potret saat Syifa mengucapkan selamat ulang tahun untuk Rizky Nazar pada Maret lalu. Gemes banget potret mereka.
6. Bikin Baper
Keduanya jarang memamerkan kemesraan meski menjadi sepasang kekasih. Tapi setiap momen yang mereka bagikan membuat baper netizen.
Berita Terkait
-
Bahas Soal Pernikahan, Rizky Nazar dan Syifa Hadju Minta Doa
-
Curi Perhatian di Nikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar, 10 Pesona Syifa Hadju
-
Prestasi Angga Yunanda, Raja Series Indonesia yang Pernah Jadi Lawan Main Amanda Manopo
-
5 Rekomendasi Series Indonesia Terbaik WeTV Original, Paling Baru Ada Antares
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
-
Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
-
Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
-
Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Dari Vinyl hingga Streaming: JIAVS 2025 Rangkul Masa Depan dan Nostalgia Dunia Audio
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash