Suara.com - Komika Kiky Saputri menegaskan tidak akan mengundang Saipul Jamil di program yang dipandunya, Lapor Pak!. Hal itu diungkap Kiky Saputri di Twitter pada Minggu (5/9/2021).
Awalnya, dia membalas pesan yang dikirimkan oleh para netizen. Salah satunya menyinggung soal Saipul Jamil.
"Kalau seandainya diundang, sikap Ms Kiky apa? Hanya mau tahu sikap Ms Kiky aja," tanya si netizen.
Tanpa pikir panjang, Kiky Saputri langsung membalasnya. Dia bilang seluruh tim Lapor Pak! termasuk produser dan para pemain menolak menghadirkan Saipul Jamil.
"Crew dan seluruh talent Lapor Pak sudah bersikap untuk tidak mengundang," kata Kiky Saputri.
Dia juga meminta netizen untuk tidak terus berasumsi dan membayangkan soal itu.
"Jadi tidak ada lagi “kalau seandainya… kalau seandainya..” Karena kami memang tidak akan mengundang," tutur Kiky Saputrai.
Tidak menunggu lama, unggahan itu langsung ramai dikomentari oleh para netizen.
"Seandainya program kemaren punya produser, crew dan talent yang bersikap sama seperti program lapor pak," ujar @sitafaza·
Baca Juga: Tadinya Bela Habis-habisan Saipul Jamil, Inul Daratista Kini Minta Maaf
"Salute!! Memang harus begini, bukan malah wara wiri di semua stasiun TV," timpal @depramadas_.
"Lapor pak sudah lucu dan menarik tanpa ngundang artis yang lagi naik trafiknya, apalagi trafiknya naik untuk hal negatif," imbuh @sataneck.
Seperti diketahui, Saipul Jamil baru saja bebas usai menjalani hukuman terkait kasus pencabulan anak di bawah umur. Dia melakukan tindakan asusila terhadap seorang laki-laki.
Kebebasan Saipul Jamil ini banjir kritikan lantaran mantan juri D'Academy tersebut langsung safari ke sejumlah stasiun televisi. Dia bahkan disambut antusias.
Netizen merasa penampilan Saipul Jamil tersebut tidak memikirkan psikologis korban yang mungkin saja trauma. Karenanya, netizen membuat petisi boikot Saipul Jamil dari TV.
Kini gerakan itu sudah ditanda tangani lebih dari ratusan ribu kali. Mengingat, protes keras akan hadirnya Saipul Jamil di layar kaca juga disuarakan oleh sejumlah public figure.
Berita Terkait
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Cesen Ungkap Perubahan Besar Suaminya, Kiky Saputri Jambak Marshel Widianto
-
Vokal Sindir Pemerintah di Lapor Pak! Wendi Cagur Buka Suara Soal Bekingan
-
Wakili Suara Publik, Acara Lapor Pak! Parodikan Verrell Bramasta dan Zulkifli Hasan di Lokasi Banjir
-
Pernah Digaji Rp20 Ribu Sehari, Kiky Saputri Cerita Sempat Makan Nasi dengan Biskuit
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?