Suara.com - Sudah nonton episode pertama serial ‘Little Mom’, belum? Drama yang tayang sejak 10 September 2021 kemarin ini terdiri dari 13 episode yang akan tayang setiap hari Jum’at pukul 18:00 WIB di aplikasi streaming WeTV.
Sama dengan film ‘Dua Garis Biru’, series original WeTV ini juga mengusung isu kehamilan di luar nikah yang cukup mengundang pro dan kontra, lho.
Apalagi, karakter-karakter yang diceritakan dalam serial ini masih anak-anak SMA yang mana berada di bawah umur. Jadi penasaran ya dengan fakta menarik Little Mom deh. Kepoin yuk!
1. Hadirkan Bintang-Bintang Ternama
Sinetron pendek yang ditayangkan secara streaming di WeTV ini dibintangi oleh aktor dan aktris terkenal yang telah terlibat dalam berbagai sinetron ataupun film di Indonesia. Ditambah lagi, semua bintnag yang tampil di sini memiliki visual yang menarik dan akan membuat kalian terpesona dengan kegantengan dan kecantikan mereka sepanjang jalannya cerita.
Tokoh utama wanita dalam series ini diperankan oleh Natasha Wilona, yang namanya pasti sudah tidak asing lagi di telinga kalian. Sebagai lawan mainnya, akan ada Al Ghazali dan Teuku Rassya yang kegantengannya selalu berhasil membuat para remaja dan bahkan ibu-ibu meleleh setiap melihatnya. Selain itu, ada juga Elina Joerg yang nantinya akan menjadi rival Natasha Wilona.
2. Kisah Percintaan yang Rumit
Sebagaimana sinetron-sinetron Indonesia pada umumnya, series ‘Little Mom’ ini juga akan menceritakan kisah percintaan remaja yang cukup rumit. Pasalnya, series ini akan menceritakan kisah cinta segitiga antara Naura (Natasha Wilona), Yuda (Teuku Rassya), dan Keenan (Al Ghazali). Tak hanya itu saja, akan ada juga Celine (Elina Joergh) yang menyukai Keenan sehingga sangat benci dan cemburu pada Naura.
3. Angkat Masalah Konkret
Baca Juga: Natasha Wilona Puji Teuku Rassya : Dia Pendiam Tapi Lucu
Fakta menarik ‘Little Mom’ yang perlu diketahui adalah series ini tak melulu tentang cinta-cintaan, tetapi juga mengangkat isu yang cukup berat, tabu, dan belakangan ini semakin sering terjadi di kalangan anak muda, yaitu hamil di luar nikah.
Sebenarnya, series ini tak hanya menyoroti ibu muda yang hamil di luar nikah saja, tetapi juga anak-anak muda yang memutuskan untuk menikah dini. Pasalnya, angka pernikahan dini yang terjadi di seluruh dunia ini cukup banyak, lho. Bahkan, menurut data WHO, Indonesia berada di posisi ke-7 terbanyak.
4. Jadi Peringatan untuk Remaja
Pada awalnya, series ini menuai banyak pro dan kontra. Tak sedikit masyarakat yang khawatir akan semakin banyak remaja yang menganggap hubungan seksual dan hamil di luar ini sebagai hal yang biasa.
Menanggapi hal tersebut, Rocky Soraya selaku produser ‘Little Mom’ menyakinkan bahwa kisah di dalam series ini justru akan menjadi peringat bagi para remaja.
Pasalnya, cerita ini akan memperlihatkan penderitaan-penderitaan yang harus dihadapi oleh Naura setelah mengetahui kehamilannya.
Tag
Berita Terkait
-
Foto Bareng Cewek Cantik, Al Ghazali Diwanti-wanti Jangan Kayak Ahmad Dhani
-
3 Rekomendasi Series Teuku Rassya, Santri Pilihan Bunda Teranyar
-
Link Nonton Little Mom (2021) Full Episode, Web Series Terpopuler yang Beri Banyak Pelajaran Hidup
-
5 Rekomendasi Serial WeTV Indonesia, Layangan Putus hingga Little Mom
-
4 Web Series Viral Indonesia yang Dinilai Bisa Saingi Drakor
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV