Suara.com - Dhena Devanka merasa dizalimi dengan pengakuan Jonathan Frizzy (Ijonk) yang mengaku mengalami penganiayaan oleh dirinya. Tidak itu saja, Ijonk juga mengeluarkan foto dari tangkapan layar kamera CCTV, yang menggambarkan seolah-olah Dhena melakukan penganiayaan.
Merasa difitnah dan dizalimi, Dhena Devanka tak tinggal diam. Ibu tiga anak ini juga mengelarkan bukti berupa foto di mana dirinya terlihat seperti tengah dianiaya oleh Jonathan Frizzy, kepada media. Bukti tersebut juga akan disampaikan ke pengadilan agama.
"Tapi kami bisa, kami berani mengungkap kebenaran. Nanti akan diperlihatkan nih sama tim kuasa hukum saya videonya," kata Dhena Devanka, saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (30/9/2021).
"Tapi kejadian yang ada di video ini, itu kejadian bulan Juli," katanya menambahkan.
Saat itu, Jonathan Frizzy mendatangi kamarnya untuk memberikan sang anak kepada Dhena Devanka. Kemudian terjadi percekcokan, lantas Dhena Devanka mengaku Ijonk memukulnya secara membabi buta.
"Tiba-tiba emosi, marah dia gedor kamar saya, dia pengin kasih anak saya, dia pengin pergi seperti biasa pergi dari rumah. Akhirnya kejadian lah seperti di video ini," ucap Dhena Devanka.
Atas hal tersebut, Dhena Devanka melaporkan penganiayaan itu ke Polres Metro Jakarta Selatan dengan tudingan KDRT. Ia juga membawa asisten rumah tangga untuk dijadikan saksi dalam laporannya.
"Orang yang bekerja di rumah saya, semua sudah dipanggil ke polres dan semua memberikan kesasksian sejujurnya," imbuhnya.
Sebelumnya, Dhena Devanka melaporkan Jonathan Frizzy ke Polres Metro Jakarta Selatan terkait dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Laporan itu dibuat pada 21 Mei 2021.
Baca Juga: Istri Sebut Jonathan Frizzy Berselingkuh Sejak 2016 dan Lebih dari Sekali
Jonathan Frizzy membantah tuduhan sang istri dan mengklaim sebagai korban. Dia kemudian melaporkan balik Dhena Devanka atas kasus serupa.
Perseteruan Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka bukan hanya di kantor polisi. Keduanya saat ini juga tengah menghadapi proses cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Dhena Devanka menggugat cerai Jonathan Frizzy lantaran masih terkait KDRT yang dialami selama berumah tangga.
Tag
Berita Terkait
-
Jonathan Frizzy Isyaratkan Lamar Ririn Dwi Ariyanti Usai Bebas Penjara
-
Jonathan Frizzy Resmi Keluar Penjara Hari Ini Lewat Cuti Bersyarat
-
Respons Ririn Dwi Ariyanti usai Jonathan Frizzy Beri Kode Gelar Pernikahan
-
Ririn Dwi Ariyanti Senyam-senyum Ditanya Rencana Nikah Usai Jonathan Frizzy Bebas Penjara
-
Komentar Benny Simanjuntak usai Jonathan Frizzy Divonis 8 Bulan Tak Terduga!
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Doktif Sentil Richard Lee Tunda Diperiksa karena Sakit: Dugem Sampai Pagi Bisa
-
Ahmad Dhani Kirim Kode "Siap" untuk Inara Rusli, Netizen Malah Setuju
-
Aurelie Moeremans Diam-Diam Dibantu Sosok Ini saat Buktikan Kepalsuan Surat Nikah Roby Tremonti
-
Serba-serbi Keseruan Meet and Greet Highlight di Jakarta, Kepincut Rendang!
-
Sakit, Richard Lee Absen Diperiksa Sebagai Tersangka Hari Ini
-
Restorative Justice Ditolak, Kasus Dugaan Perzinaan Inara Rusli dan Insanul Fahmi Berlanjut
-
Suami Orang Padang, Hanggini Merasa Tertantang Perankan Gadis Minang di Film Sadali
-
Prilly Latuconsina Mendadak Mundur dari Sinemaku Pictures, Ada Apa?
-
Gina S. Noer Garap Film Aku Sebelum Aku: Eksplorasi Hubungan Ayah dan Anak
-
Bruce Leung Bintang Film Kung Fu Hustle Meninggal Dunia, Ini Profil Lengkap Sang Legenda