Suara.com - Bae Suzy dan Jisoo BLACKPINK sama-sama meraih popularitas luar biasa di Korea maupun dunia. Bae Suzy mengawali kariernya sebagai member grup idol miss A dan kini fokus menjadi aktris. Sedangkan Jisoo yang dikenal sebagai member BLACKPINK akan segera melakukan debut sebagai aktris pemeran utama dalam drama "Snowdrop" (2021).
Baik Bae Suzy maupun Jisoo BLACKPINK juga sama-sama duta besar (Brand Ambassador) dari brand Dior. Suzy ditunjuk sebagai duta untuk Korea, sedangkan Jisoo merupakan duta global brand asal Prancis tersebut. Tak heran apabila di setiap unggahan di Instagram, mereka selalu tampil menawan dengan produk-produk dari Dior.
Kendati demikian, Bae Suzy dan Jisoo BLACKPINK memiliki pesona masing-masing. Nggak percaya? Yuk simak adu gaya Bae Suzy dan Jisoo BLACKPINK berikut ini.
1. Dior Caro
Bae Suzy dan Jisoo BLACKPINK sama-sama memamerkan koleksi tas Dior Caro berwarna abu-abu. Bae Suzy tampil tanpa make up saat memamerkan koleksinya tersebut. Ia juga tampil hanya mengenakan kemeja hitam.
Sedangkan Jisoo tampil dalam pemotretan sambil menenteng tas Dior Caro miliknya. Tas tersebut diletakkan di pipi Jisoo sambil memperlihatkan senyum menawan.
2. Micro Bag
Koleksi tas selanjutnya yang dimiliki Bae Suzy dan Jisoo BLACKPINK ialah Dior Micro Bag. Suzy memiliki koleksi berwarna hitam. Lagi-lagi ia tampil tanpa make up saat menunjukkan koleksinya dengan berselfie.
Jisoo BLACKPINK rupanya memiliki koleksi Dior Micro Bag berwarna cokelat muda. Pelantun "Ice Cream" tersebut tampak difoto ketika sedang berselfie. Penampilan serta latar foto memperlihatkan Jisoo sedang berada di lokasi pemotretan.
Baca Juga: 8 Aktris Korea dengan Followers Instagram Terbanyak, Jung Ho Yeon 'Salip' Bae Suzy
3. Tote Bag
Selanjutnya ada koleksi totebag dari brand Dior. Bae Suzy tampil dengan koleksi totebag yang selaras dengan warna busananya yakni hitam putih. Totebag tersebut memiliki ciri khas tulisan CHRISTIAN DIOR yang cukup mencolok.
Jisoo BLACKPINK juga memilih koleksi totebag yang selaras dengan warna bajunya. Saat Jisoo tampil dengan gaun putih tulang, tote bag Dior berwarna serupa dengan ornamen bunga-bunga menjadi pilihannya.
4. Cover Majalah
Bae Suzy dan Jisoo BLACKPINK sama-sama tampil di sampul majalah dengan memamerkan koleksi dari Dior. Suzy tampil cantik dengan jaket silver dipadu rok plisket berwarna gradasi biru saat tampil sebagai cover majalah Harper's Bazaar Korea. Ia sambil menenteng tote bag Christian Dior berwarna putih yang dipamerkan sebelumnya.
Sedangkan Jisoo BLACKPINK tampil untuk majalah ELLE Hongkong dengan setelah hitam dan rambut panjang berponi yang dibiarkan terurai. Beda dari Suzy yang memamerkan tas, Jisoo terlihat duduk di atas vespa putih hasil kolaborasi dengan Dior. Kaos kaki Jisoo juga terlihat bertuliskan nama brand ternama itu.
Berita Terkait
-
Doyoung Bikin Variety Show Baru, Undang Jisoo BLACKPINK dan Idola Lainnya
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Hoki Tingkat Dewa, Putri Ayu Ting Ting 2 Kali Curi Perhatian Jisoo di Konser Blackpink
-
Sukses Jadi Ayah Paling Keren, Zayn Malik Ucapkan Terima Kasih pada Jisoo
-
Kenali Jisoo BLACKPINK yang Berkolaborasi dengan Zayn Malik: Vokalis, Aktris, dan Wajah Brand Dunia
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026