Suara.com - Krystal Jung sudah dikonfirmasi membintangi drama Korea baru berjudul Crazy Love usai Police University tamat. Kali ini, si ganteng Kim Jae Wook didapuk jadi pasangannya. Ini dia sejumlah fakta Crazy Love yang wajib kamu ketahui sebelum dramanya tayang.
Crazy Love adalah drama Korea romantis tentang seorang pria yang berpura-pura mengalami amnesia ketika diberitahu bahwa dia akan dibunuh, dan seorang wanita yang berpura-pura menjadi tunangannya saat tahu bahwa ia tidak punya banyak waktu untuk hidup.
Crazy Love diantisipasi karena kombinasi visual Krystal Jung dan Kim Jae Wook yang memanjakan mata. Yuk kepoin dulu 5 fakta Crazy Love berikut ini supaya kamu nggak penasaran lagi.
1. Dibintangi Krystal Jung dan Kim Jae Wook
Crazy Love mempertemukan Krystal Jung dan Kim Jae Wook yang terpaut usia 11 tahun. Penggemar penasaran seperti apa chemistry mereka nanti. Drama ini jelas akan menyuguhkan kombinasi visual yang tak tertandingi.
Kim Jae Wook mulai dikenal setelah membintangi Coffee Prince pada 2007. Aktor kelahiran 1983 itu telah menunjukkan kemampuan aktingnya melalui berbagai peran di drama-drama hits seperti Voice, Temperature of Love, The Guest hingga Her Private Life.
Debut sebagai idol, Krystal Jung membuat aktingnya diakui dengan membintangi The Heirs, My Lovely Girl, The Bride of Habaek, Prison Playbook, The Player, Search, dan terbaru Police University. Peran barunya tentu sangat ditunggu pencinta drakor.
2. Garapan Sutradara Jugglers dan My Fellow Citizens
Crazy Love akan disutradarai oleh Kim Jung Hyun yang sebelumnya mengarahkan drama-drama seperti Jugglers, My Fellow Citizens, dan Awaken. Naskahnya dibesut oleh penulis baru bernama Kim Bo Gyeom.
Baca Juga: Tayang Perdana 23 Oktober 2021, Drama Korea Jirisan Pertemukan Jun Ji-hyun dan Ju Ji-hoon
Selain drama, sutradara Kim Jung Hyun juga berpengalaman mengarahkan film televisi atau FTV, yakni Drama Special: The Final Puzzle, Drama Special: Finding Argenta dan After The Rain.
3. Kim Jae Wook Jadi Cowok Narsis
Kim Jae Wook yang terkenal memiliki pesona maskulin dan seksi akan berperan sebagai No Go Jin, instruktur matematika paling populer di sekolah swasta. Pria narsis ini juga berprofesi sebagai CEO GOTOP Education. Dia sangat cerdas sehingga hidupnya sukses meski hanya lulusan SMA.
No Go Jin adalah pria sempurna dengan paras tampan, IQ tinggi dan kekayaan yang tak ada habisnya. Jadi, wajar banget kalau ia punya sifat narsis. Namun hidupnya yang sempurna terganggu setelah tiba-tiba diperingatkan bahwa ia akan dibunuh.
4. Krystal Jung Jadi Sekretaris Kim Jae Wook
Krystal siap menunjukkan pesona baru lewat perannya sebagai Lee Shin A, sekretaris No Go Jin. Ia adalah karyawan yang rajin dan bertanggung jawab, tapi pendiam dan tertutup. Shin A tidak begitu diperhatikan di tempat kerja.
Berita Terkait
-
3 Drama Korea Bertema Hukum yang Tayang di Awal Tahun 2026, Terbaru Honour
-
Lama Dinanti, Extraordinary Attorney Woo 2 Resmi Masuk Tahap Pra-Produksi
-
Sinopsis Study Group 2, Proyek Pertama Hwang Minhyun Setelah Wajib Militer
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Deretan Film dan Drama Yoo Seon Ho yang Akui Pacaran dengan Shin Eun Soo
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tessa Mariska Sebut Ayah Kandung Ressa Anak Denada Seorang Rapper, Siapa?
-
Fakta Catherine O'Hara Pemeran Ibu Kevin di Home Alone, Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun
-
Aksi Open to Work Prilly Latuconsina Diduga Gimik Brand, Dikritik Tak Sensitif Realita Sosial
-
Viral Siswa SMPN 3 Depok Bawa Meja Lipat dari Rumah, Padahal Gedung Baru Direnovasi Rp 28 Miliar
-
Dicecar 16 Pertanyaan, Sarwendah Diperiksa Terkait Laporan Ruben Onsu Soal Fitnah Anak
-
Mesin Baru DeadSquad Mengoyak Telinga Metalhead di Taiwan
-
Paula Verhoeven Panik Kiano Nyaris Tertinggal Study Tour, Kenapa Baim Wong Dihujat?
-
Viral Ustaz Mengajar 85 Anak Tanpa Bayaran, Rela Lapar dan Hampir Terusir dari Kontrakan
-
Temuan Tabung Whip Pink di TKP Lula Lahfah Jadi Pintu Masuk Aturan Baru Penindakan Hukum
-
Amanda Manopo Terpukul, Calon Bayinya Dicaci dengan Sebutan Anak Haram