Suara.com - Gaya rambut jadi salah satu hal yang kerap dijadikan eksperimen oleh publik figur demi selalu tampil paripurna dan kekinian. Kendati begitu, ada juga artis konsisten mempertahankan gaya rambut dari tahun ke tahun, seperti para artis langganan rambut pendek.
Artis langganan rambut pendek ini tetap setia dengan gayanya meski sedang marak tren lain, seperti gaya rambut panjang misalnya. Penasaran siapa saja artis yang selalu berambut pendek ini? Yuk kepoin daftarnya di bawah!
1. Dari awal mendulang popularitas hingga sekarang, penyanyi sekaligus artis peran Eva Celia selalu dikenal dengan penampilannya yang simple dan gaya rambut pendek sebahu yang memberikan kesan santai. Nyatanya, gaya rambut pendek tersebut justru semakin mendukung penampilan kece Eva Celia, lho.
2. Aktris cantik Vanesha Prescilla juga cukup identik dengan rambut pendeknya. Tak hanya membuatnya tampak lebih segar, gaya rambut pendek tersebut juga sangat cocok dengan paras Vanesha Prescilla yang imut dan baby face.
3. Penyanyi cantik Yuni Shara yang tahun ini menginjak usia 49 ini juga selalu setia dengan rambut pendeknya dari tahun ke tahun. Alih-alih tampak semakin tua, Yuni Shara justru terlihat semakin memukau dan awet muda dengan gaya rambut sebahu tersebut.
4. Presenter kece Sarah Sechan juga selalu tampil dengan penuh percaya diri dengan gaya rambut pendeknya. Selama hampir tiga dekade menggeluti dunia hiburan tanah air, Sarah Sechan hanya beberapa kali terlihat memiliki rambut yang dibiarkan memanjang.
5. Poppy Sovia juga sukses mendobrak standar kecantikan dengan rambut pendeknya yang kerap dicat dengan berbagai warna. Bahkan, artis peran yang kini berusiaa 37 tahun tersebut selalu tampil berani dengan gaya rambut dan penampilannya yang nyentrik namun sangat fashionable tersebut.
6. Artis yang selalu berambut pendek berikutnya adalah Nikita Mirzani. Tak hanya dikenal dengan penampilannya yang seksi, pembawa acara berdarah Minang dan Betawi ini juga dikenal dengan rambutnya yang konsisten pendek dan jarang sekali berubah gaya.
7. Berbeda dengan penampilannya di masa muda, Maia Estianty kini kerap tampil anggun dan memukau dengan rambut pendek. Meskipun cukup sering berganti gaya rambut, ibu tiga anak ini jarang terlalu lama membiarkan rambutnya tumbuh terlalu panjang.
Baca Juga: Rambut Rusak Bikin IU Sedih, Gara-Gara Sering Berganti Gaya dan Warna
8. Kimmy Jayanti juga berhasil membuktikan kalau cantik tak harus selalu berambut panjang. Model sekaligus presenter cantik ini bahkan selalu sukses mencuri perhatian banyak orang dengan rambutnya yang lebih sering dipotong pendek.
9. Chika Jessica juga selalu tampil memesona dengan gaya rambut pendek. Apalagi, presenter sekaligus pelawan kelahiran tahun 1988 ini tergolong cukup sering mengganti warna rambutnya sehingga tampik cantik dan menggemaskan layaknya aktris Korea.
Itulah beberapa artis langganan rambut pendek yang konsisten memesona. Tertarik punya gaya rambut serupa?
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik