Suara.com - Fakta Kanye West baru saja resmi mengganti namanya menjadi Ye kini sedang ramai dibicarakan di berbagai portal berita dan juga media sosial. Musisi berusia 44 tahun tersebut rupanya sudah berniat mengganti namanya tanpa menambahkan nama tengah ataupun nama belakang sejak tahun 2018 lalu.
Selain tengah disorot karena pergantian namanya tersebut, pria yang lahir dengan nama Kanye Omari West tersebut juga sedang menjadi topik hangat selama beberapa bulan terakhir terkait masalah rumah tangganya dengan Kim Kardashian. Meskipun sempat dikabarkan ingin rujuk, pasangan selebriti papan atas asal Amerika Serikat tersebut kini akhirnya resmi bercerai.
Dengan banyaknya pemberitaan mengenai Kanye West, banyak orang mulai penasaran dengan latar belakang dan kehidupan Kanye West selama ini. Tak sedikit juga warganet yang berusaha mengulik fakta-fakta menarik tentang rapper empat anak tersebut. Nah, kalau kalian juga penasaran dengan pria yang baru saja berganti nama menjadi Ye tersebut, yuk ikuti fakta menarik Kanye West berikut ini!
1. Kanye Omari West yang lahir pada 8 Juni 1977 tersebut merupakan anak dari pasangan Ray West dan Donda West. Ayahnya merupakan mantan politikus dari partai organisasi politik Black Panther, sementara sang ibu merupakan professor ternama sekaligus ketua jurusan Bahasa Inggris, Komunikasi, Media, dan Teater di Chicago State University.
2. Kanye West menunjukkan ketertarikan di bidang seni sejak usia yang sangat dini. Ia mulai menulis puisi sejak usia lima tahun dan mulai menyanyikan lagu-lagu rap sejak duduk di kelas 3 SD. Kemampuannya dalam membuat komposisi musik semakin meningkat begitu ia duduk di bangku SMP.
3. Meskipun dibesarkan di keluarga pendidik, Kanye West memutuskan untuk berhenti kuliah demi menggeluti kariernya di dunia musik. Meskipun sempat membuat ibunya kecewa, Kanye West akhirnya membuktikan kesuksesannya di industri musik.
4. Fakta Kanye West lainnya adalah ia mengawali kariernya dengan recording sederhana di usia 13 tahun dan promosi mandiri di tahun 1996. Kini, Kanye West sukses menjadi salah satu penyanyi dengan bayaran termahal di Amerika Serikat dan bahkan telah memiliki label sendiri, lho.
5. Selain sukses menjadi seorang penyanyi, Kanye West juga salah pebisnis yang ulung. Ia bahkan memiliki brand sepatu sneaker Yeezy yang dipasarkan oleh Adidas dan sejumlah bisnis lainnya. Tak heran jika jumlah kekayaan Kany West tercatat mencapai 1,3 miliar dolar AS atau setara dengan Rp 20,1 triliun.
6. Menikah dengan Kim Kardashian yang merupakan selebriti dan sosialita paling populer di Amerika Serikat di tahun 2014 silam, Kanye West dikaruniai dua anak perempuan dan dua anak laki-laki. Karena kandungan Kim Kardashian yang lemah, anak ketiga dan keempat mereka dilahirkan oleh ibu pengganti.
Baca Juga: Dijual Rp 156 Miliar, 5 Potret Peternakan Kanye West yang Super Mewah
7. Kanye West pernah terlibat konflik berkepanjangan dengan Taylor Swift. Tak hanya kerap mengkritisi dan menyindir pelantun lagu ME! tersebut, Kanye West bahkan pernah maju ke panggung Grammy Awards dan mengacaukan pidato kemenangan Taylor Swift.
8. Kanye West sempat mengungkapkan keinginannya untuk maju sebagai presiden Amerika Serikat pada pemilu 2020 lalu. Meskipun gagal terpilih menjadi orang nomer satu di negeri Paman Sam tersebut, Kanye West masih optimis untuk maju di pemilu 2024 mendatang.
Itulah beberapa fakta Kanye West, rapper terkenal sekaligus mantan suami Kim Kardashian. Fakta menarik apa lagi nih yang kalian ketahui tentang rapper yang kini resmi bernama Ye ini?
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
-
Kanye West Resmi Ganti Nama jadi 'Ye'
-
Kehidupan Rian Ardianto Juara Piala Thomas 2020 di Bantul dan 4 Berita Top SuaraJogja
-
Resmi Bercerai, Ini Alasan Kim Kardashian Rela Bayar Kanye West Rp323 Milyar
-
Kanye West Jalan-jalan di Eropa Pakai Masker Nyeleneh, Bentuknya Mirip Alien
-
Dijual Rp 156 Miliar, 5 Potret Peternakan Kanye West yang Super Mewah
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Viral Ibu Ini Jual Emas Koleksinya 23 Tahun Lalu, Beli Rp41 Juta Kini Dijual Rp927 Juta
-
Sentuhan Folk dan Sastra: Judika Hidupkan Puisi Melinda E Lewat Single 'Terpikat Pada Cinta'
-
Profil Shandy Logay, Kreator Konten Lakukan Child Grooming Berkedok Konten Kini Dipenjara
-
Lomon Jadikan Son Heung Min dan Zlatan Ibrahimovic sebagai Inspirasi di Drakor No Tail To Tell
-
Program Ramadan SCTV 2026: Sajian Religi Ikonik hingga Aksi Berbagi Baim Wong
-
Jangan Tonton Film Surat untuk Masa Mudaku Tanpa Persiapan, Ini Alasannya
-
Review Send Help: Ketika Bos Berkuasa Dipaksa Tunduk di Alam Liar, Sadis tapi Menghibur
-
Meriam Bellina Minta Calon Penonton Jangan Tertipu Trailer Titip Bunda di Surga-Mu
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata