Suara.com - Potret terbaru Bio One bikin netizen heboh. Bagaimana tidak, tubuhnya terlihat begitu kurus dan kulitnya lebih gelap. Tak hanya itu, terdapat pula kerutan-kerutan di wajahnya yang membuat artis berusia 23 tahun ini terlihat seperti kakek-kakek.
Sontak saja, potret Bio One mengundang beragam reaksi dari netizen. Sebagian terkejut dan sebagian lainnya menanti apa makna di balik potret Bio One yang sangat berbeda dari sebelum-sebelumnya.
Penasaran seperti apa wujud Bio One sebagai kakek-kakek? Simak potret terbaru Bio One berikut ini!
1. Benar-benar bikin pangling
Seandainya foto ini tidak diunggah di laman Instagram pribadi Bio One, apakah kamu akan menyadari ini adalah Bio One? Sepertinya tidak, lantaran wajahnya benar-benar berubah.
Bio yang biasanya terlihat cerah dengan tubuh proporsional tiba-tiba terlihat sangat kurus. Bahkan, tulang rahangnya pun sampai menonjol, begitu juga tulang dahinya.
Rambut Bio yang biasanya bermodel khas anak muda pada umumnya, kini dipotong super pendek. Alhasil, semua rambutnya pun berdiri seperti model jabrik.
Perubahan ini juga membuat mantan artis cilik itu merasa tubuhnya lebih ringan sehingga bisa pecicilan.
2. Perbandingan dengan foto masa kecil
Baca Juga: 3 Potret Terbaru Bio One Cukur Alis dan Makin Kurus, Bikin Pangling
Nah, jika dibandingkan dengan foto masa kecilnya, terlihat sekali perbedaannya, bukan? Ini adalah foto saat Bio One sudah mulai menapaki karier di dunia entertainment.
Tahun 2005, ia debut di film layar lebar Dealova. Setelah itu, ia juga kerap mewarnai layar sinetron tanah air.
Bio juga termasuk artis yang sangat produktif. Setiap tahun, ada sinetron dan film yang ia bintangi. Terakhir, ia berperan sebagai Ben Sarjono di film Persahabatan Bagai Kepompong.
3. Takut sama diri sendiri
Jika dilihat sekilas, tak ada perubahan berarti dari foto pertama. Tapi, coba deh dilihat lagi.
Apa yang beda? Yup, betul sekali. Alis mantan kekasih Beby Tsabina ini dicukur hampir habis!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih