Suara.com - Laura Aprilya lewat kuasa hukumnya, Rinto Maha kembali melayangkan surat somasi pada Melaney Ricardo. Menurut Rinto, presenter 41 tahun itu mengabaikan somasi pertama pada September lalu.
Rinto Maha menegaskan, somasi kedua ini merupakan peringatan terakhir terhadap Melaney Ricardo. Jika masih diabaikan, pihaknya tak segan melaporkan istri Tyson James Lynch itu ke polisi.
"Somasi terakhir kami ke Melaney Ricardo. Kalau nggak ada itikad baik dia, kita laporkan (polisi)," kata Rinto Maha pada Suara.com, Selasa (2/11/2021).
Isi surat somasi masih sama seperti sebelumnya. Rinto Maha keberatan dengan kata-kata Melaney terkait perseteruan kliennya dengan artis Shandy Aulia.
"Tidak berdasarkan fakta-fakta dan terkesan menyudutkan tanpa sedikitpun berusaha melakukan klarifikasi dari ke dua belah pihak apakah postingan tersebut benar atau tidak, sehingga saudara mentah-mentah menerima informasi bohong dan sesat dari narasumber," katanya menjelaskan.
"Secara sepihak, bahwa postingan tersebut ditujukan untuk anak dan dirinya, tentu hal tersebut sangat merugikan harkat dan nama baik klien kami yang berprofesi sebagai penyuluh kesehatan di Manado," ujar dia lagi.
Perkataan Melaney yang disoal ada di program tayangan Kopi Viral pada 30 Juni 2021 di menit ke 20. Ibu anak dua tampak sedang menanyakan rencana ke depan Hotman Paris selaku kuasa hukum Shandy Aulia.
Rino Maha juga mengimbau Melaney Ricardo untuk membuat pernyataan klarifikasi dan meminta maaf atas ujaran yang dinilai bersifat tendensius dan bersifat menakut-nakuti Laura Aprilya di program Kopi Viral.
"Bahwa karena saudara telah memberikan informasi yang keliru atau secara sepihak saudara berkewajiban untuk memberikan informasi pada program yang sama yaitu tidak benar klien kami pernah disomasi dan menerima surat somasi dari kuasa hukum Shandy Aulia," katanya.
Baca Juga: Kelewat Bucin, Luna Maya Siap Jadi Istri ke-2 Sosok Ini
Berita Terkait
-
Beda Level Tapi Tulus, Amanda Manopo Ungkap Persahabatan dengan Fajar Sadboy, Bikin Terharu
-
Sule Tak Dapat Job TV 3 Tahun Gara-gara Tolak Di-roasting, Kasus Kiky Saputri atau Shandy Aulia?
-
Amanda Manopo Blak-blakan Tak Suka Cowok Oriental, Kok Malah Nikahi Kenny Austin?
-
Baru Terungkap, Souvenir Mewah di Pernikahan Amanda Manopo Capai Hampir Rp10 Juta per Tamu
-
Selain Wulan Guritno, Deretan Artis Ini Juga Disorot karena Tekstur Wajah Aslinya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Vokal Kritik Pemerintah, Ekspresi Fedi Nuril saat Fadli Zon Berpidato di FFI 2025 Viral
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Sebut Batik dari Malaysia ke Ariana Grande, Aisha Retno 'Penyanyi Berdarah Indonesia' Klarifikasi
-
Promo Nonton Film di CGV untuk Pelanggan Telkomsel Hari Ini, Beli Tiket Cuma Rp10 Ribu
-
Pengakuan Kocak Raisa Usai Viral Lari Hindari Wartawan di AMI Awards: Takut Ditanya-tanya
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025