Suara.com - Jodoh adalah misteri Tuhan yang tidak bisa ditebak. Tidak ada yang tahu pasti bagaimana seseorang akan bertemu dengan belahan jiwanya. Beberapa artis ketemu jodoh lewat media sosial.
Mereka tidak perlu pergi jauh untuk mencari jodoh. Sebab hanya dengan berselancar di dunia maya, mereka bertemu dengan jodoh mereka.
Penasaran siapa saja artis yang bertemu dengan jodohnya lewat medsos? Intip daftar artis ketemu jodoh lewat media sosial yang sudah Suara.com himpun berikut ini yuk!
1. Hesti Purwadinata
Hesti Purwadinata merupakan presenter yang kerap tampil kocak ini bertemu dengan jodohnya lewat media sosial. Hesti Purwadinata pertama kali bertemu dengan suaminya Edo Borne lewat Twitter, lalu berlanjut berkirim pesan lewat BBM. Keduanya kemudian berpacaran selama enam bulan sebelum memutuskan untuk menikah.
2. Rey Utami
Tinder mempertemukan Rey Utami dengan Pablo Benua. Perjalanan cinta mereka hingga naik pelaminan cukup singkat. Keduanya mantap menikah sesaat setelah match Tinder, tepatnya setelah pertemuan ketujuh. Walau demikian keduanya langgeng dan telah memiliki seorang anak.
3. Andien Aisyah
Penyanyi Andien bertemu dengan Ippe Wahyudi yang kini jadi suami serta ayah bagi kedua orang anaknya ini lewat Twitter. Kedekatan mereka sebenarnya sudah mulai terjalin sejak 2009. Keduanya juga sudah saling follow sejak tahun 2002. Tetapi mereka akhirnya semakin serius berhubungan dan menikah pada tahun 2015 silam. Kini rumah tangga mereka kian lengkap dengan kehadiran dua orang putra.
Baca Juga: 6 Potret Anak Artis Keturunan Jerman, Bule Banget!
4. Baim Wong
Media sosial menjadi awal mula kedekatan Baim Wong dan Paula Verhoeven. Baim mencoba mendekati Paula lewat pesan di Instagram. Awalnya perjuangan Baim mendekati Paula cukup sulit karena Paula tidak mudah didekati. Hingga akhirnya mereka bertemu langsung dan akhirnya menikah. Mereka sudah memiliki dua orang putra yaitu Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong.
5. Kevin Aprilio
Kevin Aprilio dan Vicy Melanie pertama kali berkomunikasi lewat Instagram. Keduanya kemudian berpacaran dan menikah setelah tiga tahun berkencan. Rumah tangga mereka harmonis dan romantis banget.
Itu dia 5 artis ketemu jodoh lewat media sosial. Meski mengawali hubungan melalui perantara medsos namun pasangan artis tadi membuktikan bahwa tempat pertemuan tidak menjadi soal. Rumah tangga mereka juga selalu nampak harmonis dan bahagia.
Kontributor : Safitri Yulikhah
Berita Terkait
-
Sinopsis Film Semua Akan Baik-Baik Saja, Drama Terbaru Garapan Baim Wong
-
Sinopsis Film Semua akan Baik-Baik Saja: Disutradarai Baim Wong, Reza Rahadian Jadi Pemeran Utama
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
Baim Wong Siapkan Proyek Film 'Avengers', Gaet Reza Rahadian Hingga Christine Hakim
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Review 28 Years Later: The Bone Temple, Lebih Brutal Namun Manusiawi
-
Bentuk Telinga Roby Tremonti Dianalisis Pakai Ilmu Kuno Tiongkok, Apa Hasilnya?
-
Sinopsis The Dealer, Jung So Min dan Lee Soo Hyuk Guncang Dunia Kasino di Drakor Terbaru Netflix
-
6 Drama Member NCT, Terbaru Jisung Bintangi Crash 2
-
Viral Isu Kak Seto Curi Hak Cipta, Siapa Kreator Asli Si Komo?
-
Baru Rilis di Netflix, 5 Fakta Menarik Can This Love Be Translated?
-
Fakta Album Baru BTS ARIRANG, Begini Cara ARMY Indonesia Membelinya
-
Lelah Tunggu Anak Sule, Teddy Pardiyana Akhirnya Gugat Penetapan Ahli Waris Lina Jubaedah
-
Kejang-Kejang, Farida Nurhan Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional