Suara.com - Stasiun tvOne akhirnya memberikan klarifikasi soal walk out-nya Nirina Zubir di acara Apa Kabar Indonesia Malam yang berlangsung Kamis (18/11/2021) malam. Malam itu, tvOne tengah membahas kasus mafia yang tengah dialami Nirina dengan tersangka Riri Khasmita dengan judul "Rumah Ditilap Mafia Tanah, Nirina Menggugat".
Eduardus Karel Dewanto selaku penanggung jawab program "Apa Kabar Indonesia Malam" memberikan tiga butir penjelasan. Salah satunya, ia bersama timnya sengaja "menjebak" Nirina Zubir.
"Sama sekali tvOne tidak bermaksud menjebak, seperti yang disampaikan Mbak Nirina dengan menghadirkan pengacara tersangka Riri. Semata-mata kehadiran pengacara tersangka tersebut untuk memenuhi kaidah pemberitaan yang seimbang dan menghormati asa praduga tak bersalah," kata Eduardus Karel.
Eduardus Karel juga mengaku tidak bermaksud dengan sengaja tidak menginformasikan kehadiran pengacara tersangka. Menurutnya, ia menghadirkan pengacara tersebut untuk memenuhi kaidah keberimbangan.
"Sejak awal dialog seluruh narasumber sudah diperkenalkan presenter. Saa itu, Mban Nirina juga bersedia berdialog dengan pengacara tersebut. Saat jeda komersil pun tidak ada masalah. Persoalan muncul ketika di segmen berikutnya presenter memberi waktu ke kuasa hukum terangka," ujar Eduardus Karel.
Eduardus Karel Dewanto juga menegaskan bahwa tvOne sepakat dan berpihak pada pemberantasan Mafia Tanah.
"Untuk itulah kami menghadirkan sumber yang berkompeten lainnya, seperti Staf Khusus Kementerian BPN, Dirkrimsus Polda Metro Jaya dan Pengamat Pidana. Dari narasumber tersebut disimpulkan semua setuju Mafia Tanah harus diperangi," ucap Eduardus Karel Dewanto.
Seperti diketahui, Nirina Zubir memilih walk out bersama pengacaranya saat menjadi bintang tamu di acara"Apa Kabar Indonesia Malam" di tvOne pada Kamis (19/11/2021) malam. Nirina mengaku kecewa karena tvOne menghadirkan Syahrudin, yang mengaku sebagai pengacara tersangka, Riri Khasmita.
Menurut Nirina Zubir, ia tak pernah tahu kalau Syahrudin menjadi pengacara Riri Khasmita. Selain itu, Nirina menganggap Syahrudin tidak tahu kasus dan peristiwa yang terjadi. Nirina dan pengacara juga merasa tvOne tidak pernah menginformasikan kalau mereka akan menghadirkan Syahrudin. Padahal Nirina berharap tvOne menghadirkan sumber dari pihak Badan Pertahanan Nasional atau BPN.
Baca Juga: Bidik TSK Baru Kasus ART Rampas Tanah Ibu Nirina, Polisi Usut Dugaan Keterlibatan Pembeli
Tag
Berita Terkait
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker
-
Bukan Direncanakan, Ide Mulia Nirina Zubir Donasi Rambut Berawal dari 'Bisikan' Teman
-
Pangkas Rambut Usai 7 Tahun Dirawat, Nirina Zubir Bangga Mahkotanya jadi Wig buat Pejuang Kanker
-
Fedi Nuril Ungkap 3 Sosok yang Ditakuti di 'Adili Idola'
-
Reputasinya Siap Dikuliti di 'Adili Idola', Fedi Nuril: Kalau Saya Masih Dapat Job, Kalian Gagal
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Manajer Tak Tahu Inara Rusli Jalin Hubungan dengan Pria Beristri: Saya Tahunya Urusan Bisnis
-
Diduga Simpanan Pria Beristri, Inara Rusli Minta Maaf ke Manajemen
-
Momen Manis Konser Ungu di Jogja: Beri Hadiah Bulan Madu untuk Fans dari Pasuruan
-
Ayu Ting Ting Tak Masalah Jadi ATM Orangtua: Emang Tugas Gue, Ada Masalah?
-
Dilaporkan Kasus Perzinaan, Inara Rusli: Gak Semua Pertanyaan Dijawab Kata
-
Geger Dewi Yull Sebut Perselingkuhan Bisa Dimaafkan, Penjelasannya Seperti Ini
-
Deretan Konser dan Festival Musik Desember 2025, Ada Secondhand Serenade hingga Pesta DWP di Bali
-
Profil Wardatina Mawa, Istri Sah yang Sebut Suaminya Selingkuh dengan Inara Rusli
-
Diisukan Jadi Selingkuhan Pengusaha, Inara Rusli Dikecam: Dulu Korban Sekarang Pelaku
-
Perjalanan Kelam Hanung Bramantyo Bikin Film Kritik Sosial: Mobil Dipecah hingga BAP di Mabes Polri