Suara.com - Ajang penghargaan American Music Awards 2021 (AMAs) baru saja digelar pada Minggu (21/11/2021) waktu setempat. Seperti biasa, acara ini dihadiri sederet artis kenamaan dunia lengkap dengan penampilan kece mereka.
Beberapa artis yang diketahui hadir dalam acara ini adalah BTS, Olivia Rodrigo, Tate McRae, hingga sang host, Cardi B. Penampilan deretan selebriti ini juga berhasil mencuri perhatian.
Penasaran bagaimana adu gaya para artis yang hadir dalam AMAs 2021? Langsung saja simak ulasan adu gaya artis di AMAs 2021 berikut ini.
1. Cardi B
Dipercaya menjadi host, gaya Cardi B di AMA 2021 ini sukses bikin geleng-geleng kepala. Pasalnya gaya Cardi B memang tak pernah biasa. Kali ini ia tampil dengan gaya nyentrik memakai topeng emas dari rumah mode Maison Schiaparelli, anting-anting besar, dan kuku panjang yang mencuri perhatian. Totalitas Cardi B ini emang luar biasa.
2. Rachel Zegler
Saat tampil di karpet merah, Rachel Zegler terlihat cantik dalam balutan dress Carolina Herrera warna hitam putih. Gaunnya terlihat elegan dan mewah karena ada aksen ruffle bertingkat di bagian roknya. Gayanya kian mewah dengan rambut yang ditata dengan gaya sleek rapi.
3. Olivia Rodrigo
Olivia Rodrigo tampil dengan memakai gaun rancangan David Koma yang memiliki aksen bulu di bagian rok. Gaun yang dikenakan oleh penyanyi berusia 18 tahun ini termasuk cukup berani. Mengingat gaun metalik ini dibuat dari bahan yang transparan atau see through sehingga membuat tubuhnya terlihat jelas. Gayanya memang simpel tapi stunning abis.
Baca Juga: Daftar Lengkap Pemenang American Music Awards 2021
4. Tate McRae
Beda dari artis lain yang memakai gaun dan tampil feminim, Tate McRae justru memilih memakai body suit warna putih. Detail bajunya ini terletak di bagian lengan yang dibuat besar dan sukses mencuri perhatian. Penampilannya kian kece dengan platform boots setinggi betis. Gayanya ini kece abis.
5. Chloe Bailey
Chloe Bailey tampil seksi dengan gaun cut out warna hitam berbelahan tinggi hingga pangkal paha. Gayanya ini stunning abis ditambah dengan braid hair-nya yang panjang sampai punggung. Kecantikan Chloe pun semakin terpancar.
6. Liza Koshy
Selebgram sekaligus artis, Liza Koshy, tampil badas dalam balutan mini dress hitam dengan rok mengembang. Gayanya ini kian menawan dengan boots kulit warna hitam setinggi lutut. Rambutnya ditata dengan gaya messy bun yang dipercantik dengan hoop earrings di telinganya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z