Suara.com - Drama Korea Snowdrop yang diperankan oleh Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In kini ramai dibicarakan. Bukan tanpa sebab, episode pertama drama Korea yang satu ini sudah tayang pada Sabtu (18/12).
Drama Korea yang satu ini amat ditunggu oleh penggemar, namun juga ternyata menuai kontroversi di awal penayangannya. JTBC selaku stasiun TV yang merilis drama Korea Snowdrop disebut ingkar janji dilansir dari KBIZoom.
Seperti yang diketahui, drama Korea yang satu ini disebut melakukan distorsi sejarah Korea dan meresahkan. Pada Minggu (19/12), petisi baru berjudul 'Petisi untuk Menghentikan Penyiaran Drama Snowdrop' diposting di papan buletin Blue House yang merupakan Kantor Kepresidenan Korea Selatan.
Pemohon petisi pemberhentian Snowdrop mengatakan jika drama Korea ini sudah menuai kontroversi sejak sinopsis dibocorkan. Beberapa pihak menilai jika drama Korea ini meremehkan gerakan pro-demokrasi.
JTBC sendiri mengaku sudah membantah drama Korea ini meremehkan gerakan pro-demokrasi di tahun 1987. Namun, setelah penayangan JTBC kembali disebut ingkar janji.
Penulis petisi tersebut memiliki kekhawatiran jika drama Korea Snowdrop justru menanamkan sejarah yang salah soal gerakan demokratisasi Korea Selatan. Apalagi, drama Korea Snowdrop tayang lewat Disney+ dan dapat ditonton seluruh dunia.
Dalam presentasi produksi sebelumnya, sutradara Cho Hyun Tak mengatakan jika cerita tersebut berasal dari penulis Yoo Hyun Mi tahun 2008. Ia juga mengambil inspirasi dari tulsan tangan pembelot Korea Utara.
"Saya mulai dengan tulisan tangan para pembelot Korea Utara, namun saya coba untuk lihat lebih dekat pada orang-orang itu sendiri daripada menyebut Korea Utara atau ideologi politik apapun," ujar sang sutradara.
Episode pertama drama Korea Snowdrop sendiri mengisahkan tentang Yeong-ro yang diperankan oleh Jisoo BLACKPINK merupakan mahasiswa baru di Universitas Wanita Hosu dan bertemu dengan Su-ho diperankan oleh Jung Hae In. Suho sendiri menyamar sebagai mahasiswa pascasarjana Korea dari Jerman.
Baca Juga: Tak Cuma Lucu, 4 Alasan Kamu Wajib Nonton Drama Korea Secret Royal Inspector Joy
Wah, gimana nih menurutmu dengan drama Korea Snowdrop yang disorot karena petisi dari netizen Korea Selatan?
Berita Terkait
-
5 Drama Korea Populer pada Desember 2025, Ada Pro Bono hingga Taxi Driver 3
-
Ulasan Drama Korea Tempest: Kisah Kang Do Woon dan Jun Ji Hyun Melawan Teror Politik
-
3 Drama Korea yang Dibintangi oleh Jung Jae Kwang, Layak untuk Ditonton!
-
5 Fakta Menarik Undercover Miss Hong, Park Shin Hye Comeback dengan Peran Ganda
-
Totalitas! Hyun Bin Rela Tambah Berat Badan demi Peran di Made in Korea
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan