Suara.com - Rebecca Tamara yang membintangi sinetron Terpaksa Menikahi Tuan Muda turut jadi sorotan saat adegan syutingnya diambil di lokasi pengungsian Gunung Semeru. Seperti apa sosoknya? Berikut profil Rebecca Tamara.
Sinetron yang dibintangi Rebecca Tamara menuai kecaman lantaran dinilai tak berempati terhadap para korban erupsi Gunung Semeru. Terkait kontroversi itu, Rebecca Tamara pun meminta maaf lewat sosial medianya.
Dengan ramainya pembicaraan tentang Rebecca Tamara, warganet, terutama yang tak terlalu mengikuti sinetron, mulai penasaran dengan sosok aktris cantik satu ini. Yuk kepoin potret dan profil Rebecca Tamara berikut ini!
1. Potret dan profil Rebecca Tamara mulai melejit di tahun 2014 saat ia ikut berperan dalam sinetron Ganteng Ganteng Serigala sebagai Angel. Aktingnya yang tak kalah memukau dibandingkan para pemeran utama sukses membuat namanya semakin dikenal publik.
2. Rebecca Tamara bukanlah nama baru di dunia entertainment tanah air. Mengawali kariernya sebagai seorang model, Rebecca Tamara pun mulai terjun ke dunia seni peran di tahun 2012 dengan membintangi sinetron Oh Ternyata.
3. Kecantikan Rebecca Tamara ini kerap disandingkan dengan Raisa, penyanyi ternama tanah air. Nggak hanya wajahnya saja yang hampir mirip, tinggi badan dan postur tubuh mereka juga sama persis, lho. Ditambah lagi, Rebecca Tamara juga memiliki pembawaan yang tak kalah anggun dari Raisa.
4. Pesona putri pasangan Elly Tamara dan Andy Makki Gunawan ini memang sulit untuk ditolak. Apalagi, aktris cantik yang lahir dengan nama lengkap Rebecca Tamara Gunawan pada 11 Agustus 1994 ini juga mewarisi darah Jerman dari sang ayah.
5. Memiliki tinggi 167 dengan body goals yang sempurna dan paras yang menawan, Rebecca Tamara memang sangat pantas menjadi seorang model. Apalagi, pose-pose selalu tampak penuh percaya diri. Ini dia salah satu pose andalan Rebecca.
6. Darah seni sepertinya memang mengalir di keluarganya. Pasalnya, Rebecca bukanlah satu-satunya orang di keluarganya yang jago akting, lho. Kedua sepupunya, Bryan Domani dan Megan Domani, juga sama-sama meniti karier sebagai artis peran tanah air, lho.
Baca Juga: Akui Salah Syuting di Lokasi Pengungsian Semeru, Leo Consul Minta Maaf
7. Hampir satu dekade lamanya menggeluti dunia entertainment, penampilan Rebecca Tamara semakin stunning dengan gaya yang maksimal. Tak heran jika aktris cantik satu ini selalu menuai banyak pujian dari para penggemarnya.
Itulah potret dan profil Rebecca Tamara. Pesona aktris cantik satu ini memang nggak bisa ditolak, ya?
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
-
Akun IG Rebecca Tamara Diserbu Netizen Gegara Syuting Sinetron di Posko Bencana Semeru
-
Doddy Sudrajat Siap Polisikan Fuji, Sinetron ANTV Dianggap Tak Berempati
-
Syuting di Lokasi Pengungsian Semeru, Sinetron ANTV Tak Kantongi Izin Polisi
-
Syuting di Pengungsian Semeru Bikin Publik Geram, Rebecca Tamara Minta Maaf
-
Kronologi Sinetron ANTV Dikecam Gegara Syuting di Lokasi Bencana Semeru
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Rey Mbayang Pasang Badan Usai Filmnya dengan Dinda Hauw Disebut Sepi Penonton
-
Sikap Bijak Kenny Austin ke Amanda Manopo di Tengah Tuduhan 'Hamil Anak Haram'
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Pavane, Film Debut Moon Sang Min di Netflix
-
Permintaannya Ditolak, Ammar Zoni Tetap Dikembalikan ke Nusakambangan Usai Sidang Selesai
-
Tampil di Ultraverse Festival, Bernadya Gugup Nyanyikan Lagu Baru
-
Jennifer Coppen Kecewa Eks Mertua Bahas Kamari Panggil Justin Hubner 'Papa' di TikTok
-
Irfan Hakim Pegang Kartu AS Denada Soal Ressa, Ogah Bocorkan Demi Netralitas
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?