Suara.com - Video klarifikasi Gaga Muhammad atas kecelakaan yang menyebabkan mendiang Edelenyi Laura Anna lumpuh kembali viral. Dalam video itu, Gaga menegaskan dirinya juga menjadi korban kecelakaan seperti Laura.
Cuplikan video klarifikasi Gaga itu dibagikan oleh akun TikTok @nikitareal_official. Hingga berita ini dipublikasikan, video ini sedikitnya telah disaksikan 110 ribu kali dan mendapatkan 2.500 tanda suka.
"Klarifikasi Gaga part 2 soal kecelakaan Laura sampai lumpuh," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Sabtu (1/1/2022).
Dalam video, Gaga merekam dirinya sendiri yang sedang menjelaskan mengenai peristiwa kecelakaan tersebut. Ia tampak menjawab pertanyaan warganet yang menyebut dirinya tidak bertanggung jawab atas kecelakaan tersebut.
Gaga lantas membela diri dengan mengatakan dirinya tidak menabrak Laura. Karena itu, ia merasa dirinya juga sama-sama menjadi korban dalam kecelakaan tersebut.
"Di situ kita kecelakaan bareng-bareng. Gue tegasin, kita kecelakaan bareng-bareng bukan cuma Laura doang dan gue yang nabrak atau Laura lagi nyeberang terus gue tabrak, kan enggak. Kita di sana kecelakaan bareng-bareng dan gue juga ikut kecelakaan," kata Gaga.
Gaga juga mengatakan mobil yang dikendarai saat kecelakaan itu miliknya. Ia pun menegaskan dirinya tidak mungkin akan sengaja merusak mobilnya, ataupun mencelakakan dirinya sendiri dan orang lain.
"Itu juga mobil gue sendiri, masa gue mau ngerusakin mobil gue sendiri. Dan gak mungkin juga sih ada orang mau mencelakaan diri sendiri, buat bahayain orang lain," ujar Gaga.
Dalam kesempatan ini, Gaga juga membantah dirinya tidak bertanggung jawab. Ia menceritakan dirinya selalu menemani Lauran 24 jam selama satu minggu setelah kecelakaan. Saat Laura akan menjalani terapi, Gaga juga mengaku ia langsung datang membantu mantan kekasihnya itu.
Baca Juga: Curhat Kelakuan Buruk ART, Endingnya Malah Bikin Warganet Emosi
"Gue dari hari H di mana kecelakaan sampai selesai, gue selalu nemeni dia. Gue yang bantu ngerawat dia, sampai dia pulang dari rumah sakit pun gue tetep nemenin dia. Gue sampe 24/7 jam, gue di rumahnya dia," cerita Gaga.
"Dan setiap dia mau treatment atau terapi, gue selalu bantu gendong dia sampai ke mobil. Gue selalu bantu dorong dia. Karena setiap dia mau terapi, gak ada orang lagi yang bisa ngebantu gendong dia. Atau pas dia siap-siap mau mandi, gue juga yang bantu ngangkatin dia," sambungnya.
Lebih lanjut, Gaga menjelaskan keluarganya juga berusaha membantu Laura secara finansial. Namun, bantuan dirinya ke Laura tidak maksimal karena dua hal. Faktor pertama adalah adanya pandemi virus corona yang membuat bisnis keluarganya memburuk.
"Keluarga gue sudah sebisa mungkin bertanggung jawab buat ngebantu mereka secara finansial. Tapi alasan pertama adalah pas kejadian itu lagi pandemi Covid-19. Semua usaha dan bisnis juga pasti ada masa naik dan turunnya. Tapi kita berusaha sebisa mungkin buat ngasih ke Laura," ujar Gaga.
Faktor kedua karena Gaga mengaku dirinya juga memiliki kesibukan membantu orang tua. Hal itu membuatnya kewalahan jika harus selalu berada di rumah Laura.
"Dan yang kedua adalah di mana pas keadaan gue harus bisa ngebantu kerjaannya dan bisnis nyokap gua, gue harus tetap stay juga di Laura. Itu penghambat kedua kenapa kita susah banget buat bisa lebih cepet ngebantu Laura," ucap Gaga.
Tag
Berita Terkait
-
Curhat Kelakuan Buruk ART, Endingnya Malah Bikin Warganet Emosi
-
Viral Wanita Muda di Tangerang Jadi Korban KDRT Suami Hingga Babak Belur
-
Panglima TNI Ungkap Pemberi Perintah Buang Dua Remaja Korban Kecelakaan
-
Viral Kuli Santuy Kerja di Jembatan Pas Kereta Lewat, 'Salah Nengok Auto Beda Alam'
-
Lagi Asyik Kayuh Becak, Pensiunan PNS Probolinggo Tewas Disikat Minubus
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026