Suara.com - Marissya Icha mengaku musuh bebuyutannya, Medina Zein baru saja meminta maaf. Permintaan maaf itu ditujukan melalui kuasa hukumnya.
"Kemarin kan sudah dipanggil (kepolisian), hari ini Bang Ramzy dapat surat dari pengacaranya permintaan maaf dari Medina Zein," kata Marissya Icha, dalam jumpa pers di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (11/1/2022).
Surat permintaan maaf itu diterimanya pagi tadi. Permintaan maaf itu terkait laporan pencemaran nama baik Marissya Icha atas Medina Zein yang sebelumnya mengatainya germo di media sosial.
"Suratnya minta maaf atas laporan polisi yang sudah jadi tersangka," ujar Ahmad Ramzy, kuasa hukum Marissya Icha.
Medina Zein diketahui sudah berstatus tersangka atas kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Marissya Icha di Polda Metro Jaya, beberapa waktu lalu. Merespons permintaan maaf tersebut, Marissya Icha pun enggan menerimanya.
"Kemarin kan saya sudah sempat memberi waktu mediasi, saya sudah memberi syaratnya tapi dia malah memancing keributan dan membuat laporan polisi lain. Jadi enggak ada (damai)," imbuh sahabat almarhumah Vanessa Angel ini.
Menurut kuasa hukum Marissya Icha, permintaan maaf Medina Zein terkesan tidak tulus. Sebab, ia juga masih memproses laporan dugaan penganiayaan di Polres Jakarta Selatan.
"Ketika mediasi waktu di awal malah kami dituduh melakukaan penganiayaan dan membuat laporan polisi di Polres Jaksel. Setelah saya diperiksa, Marissya diperiksa, dia minta maaf, antik sekali orang ini," ucap Ramzy.
Pihak Marissya Icha pun menegaskan akan melanjutkan proses hukum berjalan semestinya. Sebab itu, permintaan maaf Medina Zein tidak dianggap jika tak mencabut semua laporan polisinya ke Marissya Icha.
Baca Juga: Bertemu Kemensos, Marissya Icha: Rumah Donasi untuk Gala Sky Bisa Diwujudkan
"Sekarang kalau dia minta maaf ya dia cabut dulu dong (laporannya), sekarang sudah tersangka baru minta maaf," imbuh Ramzy.
Sebelumnya, Medina Zein mengaku mengalami memar di pelipis dan kakinya usai mediasi dengan Marissya Icha dalam dugaan pencemaran nama baik, pada 27 Desember 2021 di Polda Metro Jaya. Laporan tersebut terjadi buntut dari percekcokan di media sosial antara ia dan Marissya Icha terkait penjualan tas palsu.
Keduanya terlibat saling lapor dengan dugaan yang sama, yakni pencemaran nama baik dan fitnah. Kemudian, Medina Zein juga melaporkan Marissya Icha dengan dugaan penganiayaan di Polres Jakarta Selatan.
Berita Terkait
-
4 Hari Lalu Jerome Polin Spill Buzzer Pemerintah Bakal Bergerak, Marissya Icha Kini Puji Prabowo
-
Putus Silaturahmi dengan Keluarga Haji Faisal, Marissya Icha Tetap Doakan Gala Sky di Hari Ultah
-
Medina Zein Gandeng Dokter Ganteng! Terungkap Awal Mula Cinta Bersemi di Klinik Kecantikan
-
Tetap Harus Bekerja Saat Keluar dari Penjara, Medina Zein Akui Minder
-
Baru Punya Pacar, Medina Zein Ogah Buru-Buru Menikah Lagi: Gak Dulu!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu