Suara.com - Adik Ayus Sabyan, Fadhila Nova tak kuat menahan tangis manakala membeberkan soal mantan kakak iparnya, Ririe Fairus. Fadhila sedih mengingat rumah tangga sang kakak berujung cerai.
Curhat sedih Fadhila Nova disampaikan saat diundang menjadi bintang tamu acara Rumpi hari ini, Senin (7/2/2022).
"Sedih aja (tadi) kalau di ingat-ingat," ujar Fadhila Nova di Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan.
Fadhila Nova blak-blakan menyayangi Ririe Fairus. Malah, dia sudah menganggap Ririre Fairus seperti kakak kandung.
Meski telah bercerai, lanjut Fadhila, tak ada sosok yang mampu menggantikan Ririe Fairus. "Baik banget lah pokoknya. Sebaik-baiknya orang nih yang saya kenal, maksudnya kan kita kenal banyak orang nih, ya udah diantara banyak orang yang saya kenal ya kak Ririe yang terbaik," terangnya.
"Orangnya sabar, tulus, penyayang, terus pekerja keras orangnya, nggak pernah ngeluh, kago masak, jaga ngurus anak, suami gitu," sambungnya.
Ditanya curhat Ririe Fairus di podcast YouTube Maia Estianty, Fadhila Nova menyebut mantan kakak iparnya itu tak bermaksud mengungkit masa lalu.
"Sebenarnya awalnya nggak niat gitu sih. Karena memang pas awal viral itu, Bunda Maia kan udah ngubungin kak Ririe tapi belum berani gitu kan. Terus beberapa kali dihubungin nggak enak juga kan kalau nggak datang-datang. Awalnya sih niatnya mau silaturahmi, awalnya gitu," terangnya.
Sebelumnya, Ririe Fairus menjadi bintang tamu di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV pada Minggu (23/1/2022) membicarakan perceraiannya dengan Ayus Sabyan.
Baca Juga: Bantah Telah Ada Pernikahan, Keluarga Tak Restui Ayus Sabyan dengan Nissa Sabyan
Di situ, Ririe blak-blakan membongkar kronologi saat ia tahu Ayus berselingkuh. Ternyata ia sudah lama tahu lelaki yang sudah jadi mantan suaminya itu selingkuh dengan teman dekatnya.
Tahu Ayus selingkuh, Ririe tak langsung menuduh. Ia diam-diam menyelidiki dengan bertanya kepada orang terdekat Ayus hingga akhirnya dia memberanikan diri menegur Ayus dengan cara baik-baik. Saat itu, Ayus mengakui menyukai rekan kerjanya.
"Aku tanya orang-orang sekeliling lingkungan dia dulu 'Ini ama dia gimana sih hubungannya'. Mastiin dulu dan aku negurnya baik-baik. Dan Alhamdulillah mantan suami aku itu orangnya yang nggak pernah bohong, kalo emang suka ya suka. Dia enggak menyangkal," kata Ririe.
Sebelumnya kabar Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan jalin cinta terlarang mencuat ke publik sejak 2021. Gara-gara itu, pernikahan Ayus dan Ririe berakhir di pengadilan.
Berita Terkait
-
Netizen Heboh Perut Buncit Nissa Sabyan, Bapaknya Langsung 'Skakmat': Belum Hamil!
-
5 Fakta Kabar Kehamilan Nissa Sabyan, Dari Video Viral hingga Bantahan Tegas Keluarga
-
Pakai Gamis Longgar Melulu, 3 Momen Perut Buncit Nissa Sabyan Jadi Sorotan
-
Ayah Nissa Sabyan Buka Suara Soal Isu Kehamilan, Ini Faktanya!
-
Nissa Sabyan Gencar Dikabarkan Hamil Anak Ayus Sabyan, Sang Ayah Beri Jawaban Tegas
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
Terkini
-
Amanda Omesh Jujur Soal Sulitnya Menjaga Iman Usai Beribadah Haji
-
Dari Anak-Anak Sampai Ibu-Ibu, Adrian Khalif Terharu Lagu 'Alamak' Jadi Hits di Semua Kalangan
-
Cerita Peran Penting Mendiang Ibunda Bagi Karier Olla Ramlan Sejak Belia
-
Keluarga Enggan Beberkan Penyakit Ibunda Olla Ramlan: Sudah, Biar Tenang Saja
-
5 Fakta Menarik Film Korea Tunnel, Bakal Di-remake Baim Wong jadi Versi Indonesia
-
Amyn Bayu, Musisi Aceh yang Guncang Industri Musik dengan Paduan Tradisi dan Modern
-
Kecewa dengan Wasit Laga Indonesia vs Irak, Ganindra Bimo Tantang Adu Tinju
-
Debut Would You Marry Me Raup Rating Tinggi, Chemistry Choi Woo Shik dan Jung So Min Curi Perhatian
-
Dibongkar Adrian Khalif, Lagu 'Alamak' Ternyata Cuma Dibuat Sambil Bercanda Bareng Rizky Febian
-
Ivan Gunawan Tak Tenang Usai Podcast dengan Sara Wijayanto: Gue Ngerasa Diikutin