Suara.com - Youtube kini sudah jadi sumber penghasilan banyak orang, termasuk para artis. Yup, iming-iming penghasilan dari adsense cukup menggiurkan, apalagi kalau rajin upload dan punya banyak subscribers. Penasaran nggak sih siapa saja artis dengan subscriber terbanyak di Indonesia 2022?
Kalau dari tahun-tahun sebelumnya, selalu ada nama Ria Ricis dan Atta Halilintar. Nah, keduanya ini memang mengawali karier di dunia entertainment dari Youtube. Mereka jadi Youtuber dulu, lalu sukses dan baru merambah ke film dan sebagainya.
Sebaliknya, banyak juga artis, presenter, model yang sudah lama berkecimpung di dunia hiburan dan baru kemudian memperluas jangkauannya kepada audiens lewat Youtube. Karena sudah punya nama besar, penggemar pun secara otomatis subscribe ke kanal Youtube mereka. Yuk, intip artis dengan subscriber terbanyak di Indonesia 2022!
Ria Ricis
Di posisi pertama bertengger Ria Ricis dengan kanal Youtube-nya yaitu Ricis Official. Jumlah subscribers sudah mencapai 29,3 juta.
Sebagai bayangan, jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2021 adalah sekitar 270 juta. Jika 27 juta subscriber Ria Ricis adalah orang Indonesia, artinya 1 dari 10 orang Indonesia adalah subscribernya Ria Ricis.
Kesuksesan ini sudah diawali sejak tahun 2016, kali pertama kanal Youtube Ricis Official mengudara. Dulu ia hobi mereviu mainan squishy, tapi sekarang sudah merambah main film sampai rilis single.
Atta Halilintar
Selanjutnya ada Atta Halilintar yang dulu sempat dijodoh-jodohkan sama Ria Ricis sebagai sesama Youtuber hits. Namun, takdir berkata lain. Sekarang keduanya sudah menikah dengan pilihan hati masing-masing.
Atta Halilintar, saking terkenalnya di Youtube dibilang sebagai Youtuber nomor wahid se-Asia Tenggara. Bukan main.
Kanal Youtube-nya yang kini bernama AH (inisial namanya dan nama istrinya, Aurel Hermansyah) sudah memiliki subscriber sebanyak 28,9 juta.
Baca Juga: 7 Rumah Artis Dibilang Angker, Raffi Ahmad Hingga Raditya Dika Blak-blakan Bongkar Kejadian
Di kanal Youtube miliknya, Atta lebih sering membagikan kegiatan sehari-hari.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Kemudian ada pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dengan kanal Youtube RANS Entertainment. Mereka telah lama terjun di dunia hiburan sebelum akhirnya menikah dan mendirikan RANS Entertainment.
Isi kontennya juga cukup variatif, mencakup kegiatan sehari-hari, animasi, musik, bahkan talkshow. Kini subscriber-nya sudah mencapai 22,8 juta.
Baim Wong dan Paula Verhoeven
Pasangan artis selanjutnya ialah Baim Wong dan Paula Verhoeven. Kanal Youtube-nya yang bernama Baim Paula kini sudah memiliki 19,8 juta subscriber meskipun usianya masih muda, baru dibuat pada 4 Juni 2016.
Baim dan Paula biasanya memamerkan kegiatan sehari-hari keluarga mereka yang kini sudah punya dua anak.
Deddy Corbuzier
Terakhir ada sosok mentalis yang kini sudah beralih jadi podcaster, Deddy Corbuzier. Pria yang kerap disapa Master Deddy ini memiliki subscriber sebanyak 17,4 juta di kanal Youtube-nya, Deddy Corbuzier.
Tag
Berita Terkait
-
11 Artis Muslim Keturunan Tionghoa, Ada Cucu Penulis Cerita Legendaris!
-
7 Rumah Artis Dibilang Angker, Raffi Ahmad Hingga Raditya Dika Blak-blakan Bongkar Kejadian
-
Ingin Sekolahkan Rafathar dan Rayyanza ke Luar Negeri, Raffi Ahmad Masih Khawatirkan Biaya
-
Deddy Corbuzier Sindir Crazy Rich yang Lapisi Jok Mobil Pakai Kain, Warganet Menduga Sosok Ini
-
Potret Kaki Atta Halilintar yang Cedera Bikin Netizen Ngeri, Didoakan Lekas Sembuh
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Klaim Edukasi Berujung Bidikan Propam: Oknum Polisi Kasus Es Gabus Terancam Sidang Etik
-
Ramai Spekulasi soal Kematian Lula Lahfah, Bunga Zainal Semprot Netizen: Enggak Ada Empati
-
Promo Buy 1 Get 1 Free Tiket Film Tolong Saya! (Dowajuseyo) di m.tix, Buruan Cek Sebelum Hangus
-
Baim Wong Diduga Oplas di Korea, Langsung Kena Semprot Luna Maya: Jangan Aneh-Aneh Deh!
-
Nabilla Aprillya Mantan Atta Halilintar Babak Belur, Diancam Dihabisi Nyawanya
-
Tragis, Guru SMP di Luwu Utara Babak Belur Dihajar Siswa Usai Tegur Aksi Bolos
-
Haykal Kamil Dipalak di Kendari, Pelakunya Nekat Banget
-
Musisi Legendaris Ryan Kyoto Tutup Usia
-
Sambil Menahan Tangis, Chiki Fawzi Umumkan Dicopot Mendadak Sebagai Petugas Haji
-
Fitnah Berujung Berkah, Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat Kini Dihadiahi Motor dan Sembako