Suara.com - Pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar tengah berbahagia. Aurel baru saja melahirkan anak pertamanya pada Selasa (22/02/2022). Fakta-fakta Aurel Hermansyah lahiran pun mulai menyeruak.
Pertanyaan yang muncul seputar kelahiran anak artis biasanya berada di kisaran topik BB dan TB bayi, proses persalinan, hingga dukungan keluarga. Aurel dan Atta sendiri telah lama bersiap untuk momen penting dan istimewa dalam hidup mereka ini dengan penayangan proses lahiran Aurel secara live.
Semua keluarga juga diboyong demi memberikan semangat bagi Aurel. Penasaran seperti apa? Yuk, simak fakta-fakta Aurel Hermansyah lahiran berikut ini!
1. Lahir di tanggal cantik
Ada banyak yang istimewa dari kelahiran anak pertama Aurel dan Atta. Yang pertama tentu tanggal lahir yang memang sudah digadang-gadang akan terjadi pada tanggal cantik 22-02-2022.
Sejak beberapa tahun lalu, lahiran di tanggal cantik jadi tren. Banyak ibu-ibu baik artis maupun masyarakat umum berbondong-bondong merancang kelahiran di tanggal cantik.
2. Aurel nggak bisa tidur
Menurut keterangan Ashanty, Aurel Hermansyah nggak bisa tidur sebelum persalinan. Maklum, ini adalah kali pertama ia melahirkan.
Proses melahirkan pasti bikin calon ibu baru cemas dan gelisah.
"Iya kita masuk di hari yang sama. Jam 11 malam aku sudah bilang istirahat dan dia (Aurel) masih pengin ngobrol. Jam 12 istirahat nggak bisa tidur juga sampai jam 2 baru tidur," kata Ashanty di RSU Bunda Jakarta, Rabu (23/2/2022).
3. Lahir secara caesar
Sebelumnya sempat ada video yang viral di internet yang memperlihatkan ayah mertua Aurel Hermansyah yaitu Halilintar Anofial Asmid meminta mantunya untuk lahiran "normal" agar Atta bisa punya anak banyak. Video ini mengundang kontroversi lantaran proses persalinan ditentukan oleh banyak faktor, tidak bisa dipaksakan bagaimana caranya karena semua tergantung kondisi ibu yang akan melahirkan.
Baca Juga: Resmi Jadi Seorang Ibu, Ini 7 Potret Masa Kecil Aurel Hermansyah
Persalinan "normal" yang dimaksud adalah pervaginam atau melalui vagina. Untuk Aurel yang punya riwayat darah tinggi, proses ini cukup berisiko. Makanya, akhirnya Aurel melahirkan secara cesar, bukan pervaginam.
4. Keluarga menginap di rumah sakit
Satu lagi kehebohan dari keluarga ini, Atta Halilintar menyewa satu lantai di rumah sakit agar seluruh anggota keluarga bisa menginap. Tampak ada Anang dan Ashanty, Krisdayanti, serta Azriel. Semua berkumpul untuk mendampingi Aurel melahirkan.
5. Aurel yang melahirkan, Atta yang panik
Sesaat setelah mendengar tangisan bayinya untuk yang pertama kali, Atta Halilintar pun tak kuasa menahan air matanya. Atta Halilintar sempat keluar untuk memberitahu mertua mengenai proses persalinan Aurel Hermansyah. Ia curhat tak kuasa menahan tangis.
Ashanty dan Krisdayanti yang mendengar cerita Atta Halilintar, bertanya soal kondisi Aurel Hermansyah.
Atta Halilintar menjelaskan, "Dia tenang, aku yang malah gemeteran, panik banget. Ya Allah, ya Allah."
Itu dia fakta-fakta Aurel Hermansyah lahiran. Selamat buat Atta dan Aurel!
Berita Terkait
-
Anang Hermansyah Menyesal Titip Arsy di Rumah Atta Halilintar dan Aurel, Ada Apa?
-
Wajah Anak Aurel Hermansyah Bocor dari Ponsel Krisdayanti
-
Sejak Awal, Aurel Hermansyah Tak Berniat Melahirkan di Tanggal Cantik
-
Resmi Jadi Seorang Ibu, Ini 7 Potret Masa Kecil Aurel Hermansyah
-
Aurel Hermansyah Melahirkan Cesar, Waspadai Risiko Komplikasinya pada Ibu dan Bayi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Viral Ibu Ini Jual Emas Koleksinya 23 Tahun Lalu, Beli Rp41 Juta Kini Dijual Rp927 Juta
-
Sentuhan Folk dan Sastra: Judika Hidupkan Puisi Melinda E Lewat Single 'Terpikat Pada Cinta'
-
Profil Shandy Logay, Kreator Konten Lakukan Child Grooming Berkedok Konten Kini Dipenjara
-
Lomon Jadikan Son Heung Min dan Zlatan Ibrahimovic sebagai Inspirasi di Drakor No Tail To Tell
-
Program Ramadan SCTV 2026: Sajian Religi Ikonik hingga Aksi Berbagi Baim Wong
-
Jangan Tonton Film Surat untuk Masa Mudaku Tanpa Persiapan, Ini Alasannya
-
Review Send Help: Ketika Bos Berkuasa Dipaksa Tunduk di Alam Liar, Sadis tapi Menghibur
-
Meriam Bellina Minta Calon Penonton Jangan Tertipu Trailer Titip Bunda di Surga-Mu
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata