Suara.com - Park Hae Jin akan kembali membintangi drama Korea terbaru berjudul From Now On Showtime. Tayang tahun ini, simak fakta-fakta drama From Now On Showtime berikut.
Terakhir, Park Hae Jin membintangi drama Kkondae Intern di tahun 2020 lalu. Kali ini, aktor ganteng tersebut akan beradu akting dengan Jin Ki Joo.
Meskipun ini pertama kalinya Park Hae Jin dan Jin Ki Joo main bareng, kedua pemain ini dikabarkan punya chemistry yang keren.
Yuk simak langsung fakta From Now On Showtime yang dikutip dari Soompi dan berbagai sumber. Jangan lupa baca dulu sambil nunggu dramanya tayang pertengahan tahun 2022 ini.
1. Karakter Park Hae Jin
Park Hae Jin akan berperan sebagai Cha Cha Woong, seorang pesulap karismatik yang juga memiliki kemampuan untuk melihat dan memanipulasi hantu. Dengan keterampilan sulapnya yang luar biasa, dia sering tampil di panggung dan menjadi bintang super yang sedang naik daun di dunia pesulap.
Tak hanya jago sulap, Cha Cha Woong punya kemampuan rahasia yang bisa melihat dan berbicara dengan hantu. Alih-alih takut, dia adalah sosok terampil yang menggunakan hantu sesuka hatinya. Sudah mengesankan lewat drama-drama seperti My Love From the Star, Bad Guys, Cheese In the Trap, Man to Man, Forest dan Kkondae Intern, transformasi Park Hae Jin selanjutnya di drama ini tentu patut diantisipasi.
2. Karakter Jin Ki Joo
Jin Ki Joo akan berperan sebagai Go Seul Hae, seorang perwira polisi yang punya semangat tinggi dan memiliki rahasia misterius. Go Seul Hae punya tujuan untuk bergabung dengan divisi urusan kriminal sehingga dia bekerja dengan penuh semangat dalam segala hal. Saat dia bertemu dengan pesulap yang berani dan keras kepala bernama Cha Cha Woong, dia akan mengalami serangkaian peristiwa yang menarik dan tak terduga.
Baca Juga: 6 Adu Pesona Ahn Bo Hyun dan Ahn Hyo Seop, Drama Barunya Tayang Barengan!
Jin Ki Joo debut di drama Second 20s pada tahun 2015. Dia pernah membintangi film Little Forest dan Midnight. Kemampuan aktingnya juga diakui luas dalam drama-drama seperti Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo, Come and Hug Me, The Secret Life of My Secretary dan Homemade Love Story. Penonton tak sabar melihat transformasinya di drama ini.
3. Kisah From Now On Showtime yang Menghibur
From Now On Showtime adalah drama Korea MBC terbaru yang mengangkat kisah tentang seorang pesulap dan seorang polisi wanita. Park Hae Jin dan Jin Ki Joo sudah dikonfirmasi untuk menjadi pemeran utama drakor bergenre rom-com fantasi ini.
Penggemar drakor sudah sangat menantikan sinergi kedua pemeran utama saat mereka berubah menjadi Go Seul Hae (Jin Ki Joo) yang punya empati tinggi dan Cha Cha Woong (Park Hae Jin) yang pemberani untuk menyelesaikan kasus bersama. Meskipun ini pertama kalinya mereka main drama bareng, chemistry mereka dipuji oleh staf produksi.
"Kami terkejut dengan chemistry natural Park Hae Jin dan Jin Ki Joo, yang bahkan lebih baik dari yang kami harapkan. Jin Ki Joo bekerja keras untuk mempersiapkan nada vokal yang keras untuk perannya sebagai petugas polisi di lokasi syuting, sementara Park Hae Jin menunjukkan karisma khasnya dan menjalani syuting pertamanya seperti seorang veteran," kata staf produksi drama memuji seperti dilansir Soompi.
4. Kolaborasi Penulis dan Sutradara Hebat
Berita Terkait
-
Aktor "Twenty Five, Twenty One" Choi Hyun Wook, Ungkap Rasanya Menang SBS Drama Award
-
Romance Prince To Anti-Hero : Inilah 6 Transformasi Akting Jung Hae In
-
Ulasan Thirty Nine Episode 3 & 4, Chanyoung Hanya Punya Waktu Hidup 6 Bulan
-
6 Adu Pesona Ahn Bo Hyun dan Ahn Hyo Seop, Drama Barunya Tayang Barengan!
-
Sinopsis Drakor Again My Life, Lee Joon Gi Perankan Jaksa Muda
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH