Suara.com - Mantan istri Doni Salmanan, Gigi Ruwanita, blak-blakan membongkar masa lalunya saat masih menikah. Gigi ternyata sempat meminta Doni Salmanan untuk berhenti trading.
Gigi Ruwanita meminta sang mantan suami untuk berhenti karena saat itu mereka sempat merugi besar karena bisnis tersebut.
Saat berpisah, Gigi Ruwanita mengaku hanya menerima motor saja karena mobil-mobil mewah yang mereka miliki sudah dijual.
"Udah dijual karena kan dulu sempat loss (rugi-red)," kata Gigi Ruwanita di kanal Youtube Uya Kuya TV dikutip Senin (21/3/2022).
Tak main-main, Doni Salmanan sempat kalah telak dalam trading tersebut hingga miliaran rupiah.
"Kurang lebih Rp 2 miliar," ungkap Gigi.
Saat menghadapi kerugian itu, Gigi Ruwanita mengaku sedih dengan kondisi sang suami. Ia pun meminta agar Doni Salmanan berhenti berbisnis trading.
"Sedih sih. Sempat ngasih tahu juga mau berhenti enggak? Atau mau coba yang lain?" kisah Gigi memberi pilihan kepada Doni Salmanan kala masih jadi suami istri.
Tapi Doni Salmanan tetap bersikeras untuk menjaga bisnisnya di dunia trading.
Baca Juga: Ridwan Kamil dan Hengky Kurniawan Berpeluang Dipanggil Polisi dalam Kasus Doni Salmanan
"Trading itu pekerjaan yang bagus, yang cocok dengan passion-nya dia," aku Gigi Ruwanita.
Akibat kerugian itu, Gigi Ruwanita dan Doni Salmanan harus menjual mobil BMW dan Fortuner yang sebelumnya dimilikinya.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil dan Hengky Kurniawan Berpeluang Dipanggil Polisi dalam Kasus Doni Salmanan
-
Mantan Istri Ungkap Doni Salmanan Pernah Kerja di Bank Walau Lulusan SD, Ini Jabatannya!
-
Gigi Ruwanita Akui Sempat Dicaci Maki Keluarga Doni Salmanan
-
Bareskrim Polri Sita Rumah Bos Robot Trading Viral Blast di Petamburan, Madura United Diduga Ikut Terseret Kasus Ini
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Terbukti Tak Langgar Kode Etik DPR, Uya Kuya Bongkar Fakta Nyesek di Balik Rumah yang Dijarah
-
Dulu Dikenal Kalem, Sarwendah Kepergok Ngomel ke ART Saat Live
-
Terus Diledek Pelit ke Istri, Deddy Corbuzier Beri Reaksi Menohok
-
Sinopsis Five Nights at Freddys 2, Teror Baru di Freddy Fazbears Pizza!
-
Ipar Adalah Maut The Series Suguhkan Adegan Vulgar Berjilbab di TV Nasional, KPI Diam?
-
5 Lagu Diprediksi Masuk Song of the Year Grammy Awards 2026, Ada Favoritmu?
-
Deretan Aksi Bucin Jefri Nichol ke Ameera Khan, Kini Diduga Putus
-
Kezia Aletheia Punya Cowok Baru usai Putus dari Jovial da Lopez
-
Celoteh Nunung Srimulat Usai Jadi Mertua Matre di 'Pesugihan Sate Gagak': Miskin Itu Capek Lho!
-
Bukan Horor, Film 'Pesugihan Sate Gagak' Malah Jadi Ajang Tahan Tawa Yoriko Angeline