Suara.com - Angelina Sondakh sangat bahagia dan bersyukur akhirnya bisa kembali merasakan bebuka puasa sebagai manusia bebas. Perempuan yang merasakan dipenjara selama 10 tahun lebih ini sampai kehabisan kata-kata untuk menggambarkan apa yang dirasakan.
"Alhamdulillah, enggak bisa ngomong apa-apa lagi, speechless. Ternyata beda banget antara puasa di dalam dan di luar," kata Angelina Sondakh, ditemui di kawasan kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (13/4/2022).
Angelina Sondakh lantas menjabarkan poin demi poin yang membedakan puasa tahun ini dengan masa-masa mendekam di balik jeruji besi.
Dimulai dari keleluasaan mengolah makanan sahur yang tidak pernah ia dapat saat masih menghuni Lapas Pondok Bambu, Jakarta.
"Kan saya benar-benar puasa ya di dalam penjara, jadi ketika keluar itu, ya Allah enak banget. Bisa bikin masakan sahur, terus jam setengah empat gitu sudah mulai ramai, mulai repot. Kalau di dalam kan tinggal nunggu cadongan," kata Angelina Sondakh mengenang.
Angelina Sondakh kemudian menggambarkan betapa bahagianya dia saat bisa mencicipi makanan hangat saat bersantap sahur.
"Cadongan itu kan bikinnya mulai dari jam 2 malam. Jadi pas ketemu sahur itu sudah dingin. Nah kalau sekarang, alhamdulillah bisa dapat makanan panas," imbuh janda Adjie Massaid ini.
Angelina Sondakh juga senang karena bisa mendapat waktu tidur lebih panjang setelah bersantap sahur. Berbeda dengan keseharian di Lapas Pondok Bambu, di mana ibunda Keanu Massaid ini diwajibkan memulai kegiatan sejak pagi meski sedang berpuasa.
"Kalau di dalam itu kan habis sahur, jam setengah delapan kami harus berkegiatan. Sekarang ini aku tidurnya bisa bablas dari habis sahur, salat subuh, terus nungguin Keanu sekolah," kata eks politisi Partai Demokrat ini.
Baca Juga: Cerita Pilu Angelina Sondakh Terpaksa Salat di Depan WC Sel Tahanan
Yang tak kalah penting, Angelina Sondakh akhirnya berkesempatan menjalankan ibadah puasa bersama sang anak, Keanu Massaid.
"Itu benar-benar berkah dan sudah pengin nangis deh kalau ngebandingin antara di dalam dan di luar," tutur Angelina Sondakh.
Angelina Sondakh menghirup udara bebas lagi usai diberi cuti menjelang habisnya masa hukuman 10 tahun penjara atas kasus korupsi pada 3 Maret 2022.
Sebagai pengingat, Angelina Sondakh tersandung kasus korupsi anggaran di Kementerian Pemuda dan Olahraga serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di 2012.
Perempuan 44 tahun harus mempertanggungjawabkan perbuatannya usai terbukti menerima suap sebesar Rp 2,5 miliar dan US$ 1,2 juta.
Berita Terkait
-
Sinopsis dan 6 Fakta Film Jembatan Shiratal Mustaqim, Terancam Diboikot?
-
Angelina Sondakh Bacakan Ayat Al-Quran, Ajak Bertaubat Usai Menonton Film Jembatan Shiratal Mustaqim
-
Angelina Sondakh Sentil Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Cara Korupsinya Cuma Dibocorin Satu!
-
Angelina Sondakh Peringatkan Koruptor: Hakim Akhirat Lebih Ngeri dari Hakim Dunia!
-
Berstatus Mantan Koruptor, Angelina Sondakh Tersindir Nonton Trailer Jembatan Shiratal Mustaqim
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian
-
Sinopsis Film Sebelum Dijemput Nenek, Cerita Mitos Berbalut Komedi