Suara.com - Hotman Paris tengah menjadi perbincangan setelah diduga melakukan pelecehan seksual terhadap Iqlima Kim, perempuan yang pernah tampil bersamanya beberapa kali di acara televisi mulai dapat digambarkan.
Baik Iqlima Kim maupun Hotman Paris memiliki versi tersendiri soal kronologi kasus yang membuat mereka berada di pihak yang berlawanan ini.
Hotman Paris memang dikenal sebagai pengacara kondang yang memiliki banyak asisten pribadi, dengan ciri khas good looking dan berpenampilan mewah. Mereka kerap mendampingi sang pengacara dalam berbagai acara, baik di tayangan televisi maupun di lapangan.
Sejauh ini, tak pernah terdengar problematika antara Hotman dan para aspri, sampai Iqlima Kim yang mengaku sebagai mantan asprinya, mensomasi Hotman dengan tuduhan pelecehan seksual.
Berikut kronologi Hotman Paris diduga lakukan pelecehan seksual terhadap Iqlima Kim.
Kenalan di kelab malam
Baik Hotman Paris maupun Iqlima Kim mengaku pertama kali berkenalan di sebuah kelab malam. Mereka berfoto bersama, sampai akhirnya Iqlima Kim memberikan nomor telepon pribadinya ketika diminta Hotman Paris.
Iqlima Kim dampingi Hotman Paris di acara TV
Dari perkenalan itu Iqlima Kim mengaku menjadi asisten pribadi Hotman Paris mulai akhir Februari lalu. Namun pada bulan Maret, dia pilih mundur setelah lima kali mendampingi Hotman Paris. Salah satunya dalam acara Hot Room.
Mengaku dilecehkan
Dalam jumpa pers yang dilakukan Iqlima Kim, Razman Arif Nasution yang bertindak sebagai pengacara tak membantah ketika ada pertanyaan tentang adanya ajakan "ciuman" dan "tidur bersama".
"Poinnya bahwa dari percakapan yang telah saudara Hotman lakukan terhadap klien saya, Iqlima, patut diduga keras telah melakukan tindakan pelecehan dan asusila," kata Razman Arif Nasution.
Baca Juga: Kronologi Brisia Jodie Dilecehkan Kru TV, Sampe Dimintai Foto Tak Senonoh?
Sementara itu, Iqlima Kim mengaku sempat mendapat perlakuan kasar dari Hotman Paris saat berada di mobil. Mantan asisten pribadi ke-9 ini mengatakan sempat ditampar Hotman setelah menolak permintaan sang pengacara.
"Aku nutupin tangan (terus) didorong. Aku menolak salah satu ajakan dari beliau, pipi aku ditampar," ujar Iqlima Kim dengan suara bergetar.
Hotman membantah
Hotman Paris membantah tuduhan yang disangkakan kepadanya. Bantahan itu dilakukan Hotman Paris lewat unggahan di Instagram pribadinya. Pengacara kondang ini justru menyebut isu pelecehan seksual itu merupakan bagian untuk meningkatkan popularitasnya.
"Jangan pansos. Bahkan harusnya berterima kasih kepada orang-orang yang saya bikin jadi terkenal harkatnya naik. Hotman yang sukses, berduit, terkenal, tidak mungkin melakukan pelecehan seksual. Camkan itu," kata Hotman Paris.
Hotman Paris lapor balik
Hotman Paris menegaskan bahwa tudingan pelecehan seksual itu merupakan fitnah dan upaya Iqlima Kim mencari popularitas.
"Hati hati, ingat, saya itu tenang tapi selalu bergerak mengambil tindakan hukum, menyerang balik. Saya tidak mungkin melakukan hal seperti itu. Saya kaya, saya sukses, fans gue ribuan wanita. Tidak mungkin. Hati-hati lo," ujar Hotman.
Berita Terkait
-
Kronologi Brisia Jodie Dilecehkan Kru TV, Sampe Dimintai Foto Tak Senonoh?
-
Bantah Tudingan Pelecehan, Hotman Paris Pamer Foto Setengah Bugil Kiriman Iqlima Kim
-
Viral Seorang Wanita Diduga Jadi Korban Pelecehan di Kantor, Pelaku Kena PHK dan Dipukul Helm hingga Babak Belur
-
Pengakuan Iqlima Kim vs Bantahan Hotman Paris Soal Dugaan Pelecehan Seksual
-
Profil Iqlima Kim yang Mengaku Dilecehkan Hotman Paris di Mobil
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings