Suara.com - Evelin Nada Anjani membeberkan fakta mengejutkan soal pernikahannya dengan Aming di 2016. Ia berkata bahwa pernikahan dengan sang komedian terjadi karena sudah hamil duluan.
"Memang iya, hamil duluan," ungkap Evelin Nada Anjani di kawasan Cipinang, Jakarta, Minggu (8/5/2022).
Namun Evelin Nada Anjani merasa tidak perlu mengungkap cerita kehamilannya ke publik. Sebab, Aming juga tidak mau membuka hal itu ke publik selama mereka berumah tangga.
"Jadi aku ngerasa bukan hak aku untuk membuka itu," tutur Evelin Nada Anjani.
Ditambah lagi setelah bercerai dari Aming di 2017, Evelin Nada Anjani merasa citra mantan suaminya jadi begitu buruk di masyarakat. Sehingga sang DJ makin menutup rapat cerita kehamilannya yang terjadi sebelum pernikahan.
"Waktu dia menceraikan aku saja kan banyak negatifnya ke dia. Kalau misal saat itu keluar dari mulut aku, dia sudah ngehamilin anak orang atau apa, ya gimana," terang Evelin Nada Anjani.
Evelin Nada Anjani pribadi juga tidak menganggap hal itu sebagai masalah besar. Mengingat Aming juga mau bertanggungjawab dengan menikahinya.
"Kan sudah terjadi juga," kata perempuan 30 tahun.
Sayang, keinginan Evelin Nada Anjani untuk memiliki anak dari Aming kandas setelah mengalami keguguran. Ia menyebut stres sebagai pemicu gugurnya janin dalam kandungan.
Baca Juga: Evelin Nada Anjani Tanggapi Aming yang Dandan Ala Perempuan, Mantan Istri: Sudah Biasa
"Ada banyak situasi yang baru aku alami. Kan baru pertama menikah, baru berumahtangga, baru punya suami," tutur Evelin Nada Anjani.
Aming dan Evelin Nada Anjani menikah pada 4 Juni 2016. Sayang, rumah tangga mereka hanya bertahan satu tahun setelah diputus cerai pada 16 Juni 2017.
Berita Terkait
- 
            
              Transformasi Sarana Menara Nusantara dari 'Raja Menara' Menuju Raksasa Infrastruktur Digital
 - 
            
              Aming di Persimpangan Asa: Cinta Indonesia yang Melampaui Akal Sehat di Tengah Kekecewaan
 - 
            
              Aming Sentil Pemerintah Soal Banjir Bali, Sebut Bukan Bencana Alam Tapi Bencana Tata Kelola
 - 
            
              Aming Ngamuk! Kritik Pedas Kerusakan Raja Ampat Bikin Merinding
 - 
            
              Video Sunhaji Masuk Akun Gosip, Aming Khawatir Dramanya Tak Berujung Seperti Agus Salim
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Ini Isi Candaan Pandji Pragiwaksono yang Dianggap Hina Adat Toraja
 - 
            
              Pandji Pragiwaksono Dipolisikan dan Terancam Kena Sanksi Adat Imbas Hina Toraja
 - 
            
              Dari Pinterest ke Bangkok: Mengurai Jejak Digital Dugaan Perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina
 - 
            
              Adu Kekayaan Ruben Onsu Vs Giorgio Antonio Pacar Baru Sarwendah, Punya Banyak Bisnis
 - 
            
              Ngeri, Luna Maya Pernah Lihat 'Perang Ilmu' Leak di Ubud
 - 
            
              4 Film Horor tentang Pendakian Gunung, Kuncen Segera Tayang di Bioskop
 - 
            
              Dulu Disumpahi Azizah Salsha, Rachel Vennya Kini Balas dengan Sindiran Menohok
 - 
            
              Beda Latar Belakang Pendidikan Raisa Vs Sabrina Alatas, Hamish Daud Terpikat Wanita Cerdas?
 - 
            
              Rossa Soal Keputusan Vidi Aldiano Hiatus: Memang Sudah Ada Wacana dari Dulu
 - 
            
              Terungkap, Ini Wasiat di Balik Keputusan Kremasi Jenazah Ayah Jerome Polin