Suara.com - Penyanyi Mahalini Raharja makin serius menekuni karier di dunia akting. Rupanya, hal itu berkaitan dengan keinginan terakhir mendiang ibunya.
"Impian mama banget aku bisa berakting, beliau pengin banget ngelihat aku akting sama pemain film siapa gitu," ungkap Mahalini di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (18/5/2022).
Bahkan, sebelum meninggal dunia, ibunya meminta ia untuk merambah ke dunia film. Keinginan terakhir ibunya itu yang membuat Mahalini terjun ke beberapa film layar lebar.
"Sebelum mama meninggal sempet bilang 'pengin deh kamu main film', jadi ya gitu," lanjutnya.
Namun, bukan berarti Mahalini terpaksa menjalani karier di dunia akting. Meski menyanyi adalah hobinya sejak kecil, kekasih Rizky Febian itu mengaku tertarik ke dunia akting sejak SMP dengan mengikuti teater di sekolah.
"Tapi ini salah satu impian aku juga bisa main film, karena selain dari kecil aku nyanyi, SMP-SMA tuh aku ikut teater terus," tutur perempuan berusia 22 tahun itu.
Kini sudah ada dua film yang dibintanginya. Film pertamanya berjudul Kapan Pindah Rumah membuatnya beradu akting dengan Abun Sungkar dan Cut Mini.
Sementara untuk film keduanya berjudul 'Kopi Pahit' yang diproduksi Falcon Pictures.
Mahalini terlibat sebagai pemeran utama dan beradu akting dengan Nuca. Sebagai informasi, Nuca dan Mahalini merupakan penyanyi jebolan ajang pencarian bakat yang sama.
Baca Juga: Mahalini Jawab Isu Sudah Tunangan dengan Rizky Febian
Dalam film Kopi Pahit, Gendis (Mahalini) dan Joel (Nuca), berperan sebagai pasangan pengantin baru yang baru pulang dari honeymoon di Swiss. Mereka kemudian menjalani karantina di hotel selama tujuh hari dan terlibat adegan emosional selama di hotel.
Berita Terkait
-
Bisnis Baru Mahalini Raharja, Ini 4 Pilihan Parfum LENOTES untuk Pecinta Wangi Mewah
-
Pernah Pacaran Beda Agama dengan Rizky Febian, Mahalini Beri Pesan ke Sang Putri Jika Bernasib Sama
-
Mahalini Cepat Ramping usai Melahirkan Tanpa Tummy Tuck, Kok Bisa?
-
Tak Rasakan Sakit, Mahalini Ungkap Fakta Mengejutkan Setelah Melahirkan
-
Duet dengan Rizky Febian Tandai Kembalinya Mahalini di Spotify Wrapped Live 2025
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026