Suara.com - Deddy Corbuzier kali ini mengundang Raja Dangdut Rhoma Irama di podcast-nya, Close The Door, Kamis (9/8/2022). Di situ banyak obrolan mendalam mengenai agama yang disampaikan musisi 75 tahun tersebut.
Namun di penghujung obrolan, Deddy Corbuzier memberi tantangan memberikan tantangan untuk Rhoma Irama. Deddy meminta ayah Ridho Rhoma itu untuk menghirup balon helium dan kemudian bicara.
Awalnya, Deddy Corbuzier sungkan memberikan tantangan tersebut. Suami Sabrina Chairunnisa itu bahkan mempersilakan Rhoma Irama bila memang tak mau menerima tantangan tersebut.
Deddy Corbuzier kemudian menjelaskan soal balon helium. Balon tersebut adalah balon yang diisi helium dan membuat balon bisa melayang dan terbang.
"Helium itu udaranya tiga kali lebih cepat dari udara biasa. Jadi kalau kita sedot helium, suara kita berubah. Disedot sama kita (manusia) aman enggak masalah. Tapi begitu kita ngomong suara kita lebih cepat tiga kali, jadi kayak chipmunk," kata Deddy Corbuzier.
Deddy Corbuzier kemudian mempraktekkan menghirup helium di depan Rhoma Irama. Saat bicara, suara Deddy pun berubah menjadi lebih cepat dan terdengar lucu. Rhoma Irama pun tertawa mendengar suara Deddy.
Rhoma Irama kemudian menerima tantangan Deddy Corbuzier. Namun Rhoma tidak mau setelah hirup helium diminta bernyanyi.
"Oh enggak nyanyi, bilang aja, saya tunggu besok di podcast saya," kata Deddy Corbuzier.
Rhoma Irama pun menerima tantangan tersebut dan menghirup helium dari balon. Rhoma kemudian berucap dan suaranya terdengar sangat lucu.
Baca Juga: Rhoma Irama Sempat Bimbang Pilih Agama, sampai Masuk Hotel 2 Minggu untuk Cari Keyakinan
Deddy Corbuzier dan tim langsung tertawa ngakak. Spontan, Rhoma Irama pun melempar balon tersebut ke arah Deddy Corbuzier sambil tertawa geli.
"Ternyata berubah yah. Masya Allah, astaghfirullah," ucap Rhoma Irama sambil menahan tawa.
Berita Terkait
-
Teguh Ungkap Lemahnya Keamanan Siber: dari Ketergantungan pada Vendor dan Nasib Miris Peretas Etis
-
Rumah Tangga Sempat Dirumorkan Retak, Deddy Corbuzier Semprot Pengadilan Agama Jaksel!
-
3 Jam Tangan Mewah Deddy Corbuzier, Dulu Koleksi Harga Miliaran Kini Pilih yang Murah Meriah
-
Isu Cerai Terbantahkan? Momen Manis Deddy Corbuzier Sambut Sabrina Pulang Bikin Meleleh
-
Mengapa Deddy Corbuzier Amuk Pengadilan Agama Jakarta Selatan?
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
Terkini
-
Review Film Tron: Ares, Saat CGI Ciamik Bertemu Alur yang Bikin Gemas
-
Sinopsis dan 4 Fakta Menarik Film Yakin Nikah, Tayang Besok!
-
Bukan Sekuel, Ada DNA Film-Film Warkop DKI di 'Agak Laen: Menyala Pantiku'
-
Hobi Pakai Baju Seksi, Anya Geraldine Sering Disentil Ibu Pakai Video Siksa Kubur
-
Deretan Film Kenny Austin yang Digosipkan Segera Nikahi Amanda Manopo
-
Sinopsis A Man Called Otto, Film Menyentuh Hati di Netflix yang Layak Ditonton Ulang
-
Tembus Top 10 Netflix, Simak Sinopsis dan Fakta Menarik Gundik
-
Jakarta World Cinema 2025 Resmi Ditutup, Ini Daftar Pemenangnya
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Good News, Film Baru Sul Kyung Gu dan Hong Kyung di Netflix
-
Lesti Kejora Hamil Lagi? Rizky Billar Kasih Jawaban Kocak