Suara.com - Chelsea Olivia membagikan kisah sedih yang dialami sang putri, Nastusha. Ia mengungkapkan jika Nastusha dijauhi oleh temannya.
Chelsea menuliskan hal tersebut di Instagram. Awalnya ia menceritakan bahwa Nastusha sangat bahagia punya teman baru yang tak lain adalah tetangga komplek.
Sayangnya saat Nastusha ingin bermain lagi dengan temannya itu, ia mendapatkan penolakan. Saat ditemani sang ibu berkunjung ke rumah temannya, tapi sang teman tak kunjung membukakan pintu.
"Lalu keesokan harinya, sore hari aku temani Nastusha ke rumah temennya itu (si anak tetangga) kita bell 1-2-3-4 nggak keluar-keluar). Terus aku bilang ‘Nastusha mungkin temen kamu ini lagi pergi, makanya pintunya nggak dibuka, kita pulang yuk’. Lalu Nastusha pun sedih dan pulang," ungkap Chelsea.
Keesokannya, Nastusha tak lantas menyerah agar bisa bermain dengan temannya. Setelah bertemu, tapi Nastusha justru mendapatkan perkataan yang menyakitkan.
"Tapi sayangnya pas disamperin temennya jawab ‘aku nggak mau main sama kamu lagi’ terus Nastusha bilang ‘tapi aku udah cari kamu keliling-keliling komplek, aku mau main sama kamu’," terang Chelsea.
Pengasuh yang menemani Nastusha saat itu sampai tak tega. Bocah 6 tahun itu lantas pulang dan menangis serta mengadukan hal itu kepada Chelsea.
"Lalu pulanglah dia dengan berlinang air mata, hidung yang merah dan rambut basah keringat. Dia ngadulah ke saya," jelas Chelsea.
Tak marah kepada teman Nastusha, Chelsea hanya bisa memberi nasihat bijak kepada sang putri.
"Nak, nggak papa kamu sedih, itu wajar. Tapi memang di dunia nggak semua indah, nggak semua hal yang kita mau bisa sesuai dengan yang kita harapkan," pungkas Chelsea.
"Dan nggak semua temen yang kamu anggap temen itu beranggapan yang sama dengan kamu. Nggak semua orang itu baik yah, jadi harus berhati-hati," imbuh Chelsea.
Berita Terkait
-
Viral ART Pakai Baju Majikan, Chelsea Olivia Baru Saja jadi Korban
-
8 Potret Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia Jadi Lektor, Couple Inspiratif!
-
7 Artis Ikut Misa Rabu Abu 2025, Tunjukkan Tanda Salib di Dahi
-
Tubuh Ramping Walau Sudah Punya Anak 2, Chelsea Olivia Kasih Tips Biar Tetap Kurus
-
Mengenal Apa Itu Hipertrofi Konka, Kondisi yang Dialami Glenn Alinskie
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
-
Viral Saudara Leya Princy Ngaku Pernah Dilecehkan Penyanyi yang Sudah Meninggal, Siapa?
-
Ayu Ting Ting Pasang Badan Bela Ipar Soal Tudingan Numpang Hidup
-
Rumah Ambruk, Diding Boneng Kini Numpang Hidup di Bekas Kediaman Komeng
-
Via Vallen Umumkan Hamil Anak ke-2, Pamer Baby Bump di Tengah Salju
-
Heboh Pernyataan Pandji Pragiwaksono soal Ahmad Dhani di Tengah Promosi Spesial Netflix 'Mens Rea'
-
Demi Anak, Andi Soraya Jenguk Steve Emmanuel yang Baru Bebas dari Penjara
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka
-
Ruben Onsu Merasa Figurnya Dibikin Mati, Cemburu Anak-anaknya Panggil Giorgio Antonio 'Papa'?
-
Merasa Dianggap Tak Pantas Bersedih Gara-Gara Punya Segalanya, Prilly Latuconsina Ungkap Luka Batin