Suara.com - Kabar kurang sedap datang dari Rafael Tan. Personel Smash itu batal menikahi tunangannya, Sabrina Paz karena ada masalah yang menyangkut prinsip.
Tak menjabarkan secara detail, Rafael Tan menyebut persoalan tersebut akan sulit dihadapi jika mereka sudah terlanjur melangkah ke jenjang pernikahan. Apalagi, hubungan Rafael dengan tunangannya belum genap satu tahun.
"Kalau boleh dibilang proses pengenalan satu dengan lain terlalu cepat dan untuk ke jenjang pernikahan banyak hal yang harus dipikirin," kata Rafael Tan di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (21/6/2022).
"Kalau sekarang ada kejadian seperti ini, kalau nanti (dihadapi) pas nikah akan seperti apa ya dampaknya," ujarnya lagi.
Rafael Tan menduga dia terlalu terburu-buru memutuskan menikah. Padahal, banyak perbedaan antara ia dan Sabrina yang masih mengganjal lantaran perbedaan budaya.
Di sisi lain, banyak perbedaan pola pikir antara Rafael dan Sabrina dalam menangani masalah dalam hubungannya. Komunikasi Rafael dengan perempuan yang berasal dari Australia itu pun cukup sulit dipahami.
"Perbedaan culture belum terlalu berasa sih, tapi ya mungkin itu salah satu pertimbangan juga, karena beberapa kali kita ngobrol lewat video call, penyesuaiannya harus ekstra sih. Ternyata beda negara itu susah ya," kata Rafael Tan.
"Sebenarnya keluarga mereka welcome, cuma memang eksekusinya untuk ketemu langsungnya itu," ujarnya lagi.
Sebagai orang dewasa, Rafael Tan dan Sabrina pun memilih untuk menyudahi hubungannya. Kedua belah pihak sepakat berpisah dan membatalkan pernikahan.
Baca Juga: Ini yang Bikin Rafael Tan Mantap Lamar Sabina Paz
"Mungkin aku bukan orang yang bisa mendampingi dia sebagai suaminya, begitu pun sebaliknya," kata Rafael pasrah.
Rafael Tan melamar Sabrina Paz 3 Januari 2022 lalu. Keduanya berencana melangsungkan pernikahan awal 2023 karena menunggu pandemi covid-19 berakhir kala itu.
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU sebelum Meninggal
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia
-
Sosok yang Fotonya jadi Cover MP3 Akhirnya Muncul, Ngaku Malu saat Viral
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia
-
Disangkutpautkan dengan Pemilik Whip Pink, DJ Bravy Siap Tempuh Jalur Hukum