Suara.com - Setia Band yang beranggotakan Charly van Houten (vokal) dan Pepeng (gitar) mengajak mantan rekannya di ST12, Pepep (drum) dalam proyek lagu terbaru. Band asal Bandung ini merilis lagu berjudul "7 Tahun" dengan Gisella Anastasia (Gisel) sebagai model video klip.
Charly Van Houten mengungkap alasan mengapa dirinya kembali mengajak Pepep untuk proyek lagu "7 Tahun" ini. Menurut musisi 42 tahun ini, lagu tersebut punya latar belakang yang kuat mengenai perjalanan ST12.
"Salah satu alasannya karena memang lagu '7 Tahun' ini sangat begitu menggambarkan perjalanan ST12. Ketika masih bergabung selama tujuh tahun lalu, Charly dan Pepeng memutuskan untuk keluar. Ketika saya menawarkan ke Pepep lagu ini, di langsung menyambut dan mau untuk menggarap lagu ini," kata Charly dalam wawancara baru-baru ini.
Menariknya, Setia Band mendapuk Gisella Anastasia (Gisel) untuk menjadi model dalam video klip lagu "7 Tahun". Bukan tanpa alasan, rupanya cerita dalam lagu ini mirip-mirip dengan kisah ST12 dan Gisel dengan Gading, yang harus mengalami perpisahan.
"Ini menjadi salah satu momentum yang menarik, Setia Band bisa ajak Gisel masuk untuk memerankan cerita di lagu yang mengisahkan tujuh tahun menjalin hubungan dengan segala kisah percintaannya, lalu berakhir harus berpisah. Lagu ini juga pas dengan kisah Gisel sendiri," tutur Charly van Houten.
Video klip lagu "7 Tahun" digarap di Gunung Bromo. Proses syuting diakui Charly berjalan lancar. Namun Charly mengakui, mencocokan waktu dengan Gisel yang punya kesibukan, cukup sulit.
"Proses rekaman sih alhamdulillah cuma dua hari. Yang lama justru pembuatan klipnya, karena bikinnya di Gunung Bromo, Jawa Timur. Terus juga harus mencocokan jadwal Gisel," imbuh Charly.
Untuk syuting video klip harus dilakukan dalam dua sesi. Pertama syuting untuk band-nya. Kemudian syuting band dengan Gisel.
"Saking sulitnya cari waktu yang tepat, proses syutingnya sampai tertunda hampir satu bulanan," ucap Charly.
Baca Juga: Simak Lirik Lagu Putri Iklan - Kelvin Joshua feat Azhardi dan Devin Adamn
Charly pun berharap lagu "7 Tahun" ini bisa mengobati kerinduan para penggemar Setia Band maupun ST12. "Lagunya akan dirilis di YouTube MD Global. Semoga lagu ini bisa menghibur para penggemar kami," tutur Charly.
Tag
Berita Terkait
-
Di Momen Natal, Gisella Anastasia Bicara Refleksi 2025 dan Harapan 2026
-
Cerita Film Modual Nekad: Gisel Berhijab dan Rujuk dengan Gading Marten
-
Di Balik Layar Film Modual Nekad: Totalitas Gisel, Hijab 'Natal' Gempi hingga Strategi Gading Marten
-
5 Fakta Menarik Film Modual Nekad, Gading Marten dan Gisella Anastasia Rujuk?
-
Cinta Brian Rayakan Ulang Tahun Gisel, Sahabat Bocorkan Agenda Spesial?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Beauty in the Beast: Drakor Baru Moon Sang Min di Netflix, Lomon Jadi Manusia Serigala