Suara.com - Pasangan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon kerap tampil mesra. Video keseruan bercampur romantis pun hilir mudik di media sosial.
Dengan adanya momen mesra tersebut, apakah ini juga menjadi sinyal jika Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon mantap untuk menikah muda? Soal pertanyaan tersebut, bintang film Dua Garis Biru memberikan penegasan.
"Enggak sih, belum," kata Angga Yunanda ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat belum lama ini.
Angga Yunanda beralasan, ia dan Shenina Cinnamon masih ingin fokus ke karier satu sama lain. Sehingga belum memikirkan hubungan sampai ke tahap serius.
"Kami masih menjalani karier masing-masing. Berdoa terbaik untuk satu sama lain," ujar aktor 22 tahun tersebut.
Sebagai bukti atas dukungan satu sama lain, Angga Yunanda tidak jarang menemani Shenina Cinnamon saat berlatih akting. Hal serupa juga dilakukan bintang film Penyalin Cahaya ini pada sang kekasih.
"Saling memberikan nasihat, kadang juga kalau lagi baca skrip dari produksi masing-masing juga saling bantu," papar Angga Yunanda.
Kabar Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon berpacaran muncul pada Desember 2020. Isu ini mencuat setelah seorang warganet memberikan kesaksian, sang aktor meminta tolong untuk mengabadikan gambar.
"Angga Aldi Yunanda (pemain Dua Garis Biru) minta fotoin sama temen gue lagi bareng pacarnya," tulis akun tersebut dalam unggahan Lambe_turah.
Baca Juga: 10 Pasangan Web Series Indonesia yang Bikin Baper Penonton, Didoakan Jadi Pasangan Beneran
Beberapa bulan setelah heboh kabar tersebut, Shenina Cinnamon mengucapkan selamat ulang tahun untuk Angga Yunanda. "Happy Birthday beautiful soul," tulis Shenina pada Mei 2021.
Berita Terkait
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
Sinopsis Film Sebelum Dijemput Nenek, Cerita Mitos Berbalut Komedi
-
Sinopsis Sebelum Dijemput Nenek, Debut Horor Komedi Angga Yunanda
-
Cerita Perjuangan Angga Yunanda Perankan Sosok Perasuk di Film Terbaru
-
Jebakan 'Romantis' Wregas Pinang Angga Yunanda dan Maudy Ayunda untuk Film Para Perasuk
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Buku Broken Strings Aurelie Moeremans Segera Terbit, Ini Sosok di Balik Penerbit Buku Ohara
-
Dikenal Tajir, Menu Makanan Sehari-hari Anak Sisca Kohl Jadi Omongan
-
Kini Diakui, Mayangsari Duduk Bersama Keluarga Cendana di Nikahan Darma Mangkuluhur
-
6 Kisah Pahit Aurelie Moeremans di Broken Strings, Alami Grooming sampai Bullying
-
Denada Digugat Rp7 Miliar oleh Pemuda yang Mengaku Anak Kandungnya, Begini Kronologinya
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!