Suara.com - Black Panther: Wakanda Forever jadi salah satu film Marvel yang dipastikan tayang pada tahun ini.
Setelah trailer perdana dirilis, beberapa detail muncul mengenai Black Panther: Wakanda Forever. Sekuel Black Panther ini disebut sangat berbeda dari film pertamanya.
Dijadwalkan tayang November 2022, simak sederet fakta Black Panther: Wakanda Forever yang wajib kamu ketahui.
1. Syuting Sempat Dihentikan
Proses syuting Black Panther: Wakanda Forever awalnya berlangsung dari akhir Juni hingga awal November 2021, di Atlanta dan Brunswick, Georgia, serta di sekitar Massachusetts.
Produksi sempat dihentikan karena Letitia Wright yang berperan sebagai Shuri, mengalami cedera selama syuting. Proses syuting dilanjutkan pada pertengahan Januari 2022 dan selesai pada akhir Maret di Puerto Rico.
2. Kembali Disutradarai Ryan Coogler
Black Panther: Wakanda Forever kembali disutradarai oleh Ryan Coogler yang mengarahkan film pertama. Dia juga ikut menulis skenario dengan Joe Robert Cole.
Ide untuk sekuel muncul setelah rilis Black Panther pada Februari 2018. Coogler bernegosiasi untuk kembali sebagai sutradara hingga Marvel Studios secara resmi mengkonfirmasi sekuel akan dibuat pada pertengahan 2019.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Yang Kamu Perlu Tahu Dari Black Panther: Wakanda Forever
3. Kemunculan Ironheart
Pada Agustus 2021, Kevin Feige mengungkapkan bahwa Dominique Thorne akan muncul dalam Black Panther: Wakanda Forever sebagai Riri Williams alias Ironheart, sebelum dia menjadi headline serial Disney+ berjudul sama.
Ironheart adalah seorang penemu jenius yang menciptakan baju zirah yang menyaingi milik Tony Stark alias Iron Man. Karakter ini dimunculkan sekilas dalam trailer bersama Shuri.
4. Peran T'Challa Tak Tergantikan
Pada Desember 2020, Disney mengumumkan bahwa mereka tidak akan menunjuk aktor baru untuk menggantikan mendiang Chadwick Boseman untuk peran T'Challa.
Jadi, Black Panther: Wakanda Forever akan fokus pada karakter lain di dunia Wakanda, negara fiksi Afrika di mana T'Challa menjadi raja. Dari trailer yang dirilis, T'Challa diceritakan meninggal dunia.
Berita Terkait
-
21 Bridges: Aksi Tegang Chadwick Boseman dalam Perburuan di Manhattan, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
3 Film Chadwick Boseman yang Dikemas dalam Berbagai Genre yang Memukau
-
Hore! Black Panther: Wakanda Forever akan Tayang di Disney+ Mulai Februari
-
Link Nonton Black Panther Wakanda Forever Legal, Penggemar Marvel Merapat!
-
"Black Panther: Wakanda Forever" Kemungkinan Tidak Tayang di China, Diduga karena Alasan Ini
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar