Suara.com - Pee Mak merupakan film Thailand yang bisa dibilang masuk ke jajaran film terlaris yang pernah diproduksi oleh negara Gajah Putih ini. Bagaimana tidak, kesuksesan film ini berhasil dicapai ketika film Pee Mak berhasil menembus pasar film internasional, termasuk Indonesia.
Film yang diperankan oleh Mario Maurer ini juga mendapat banyak penghargaan dan nominasi di dunia perfilman dunia. Simak inilah 6 fakta film Pee Mak selengkapnya.
1. Sinopsis
Film Pee Mak menceritakan tentang seorang pria bernama Mak yang pergi berperang dan meninggalkan sang istri, yakni Nak. Sosok Nak sendiri sedang hamil besar.
Di tengah peperangan, Nak yang berjuang melahirkan meninggal dunia dan hal tersebut tidak diketahui oleh Mak. Ketika Mak berhasil melewati peperangan dan berniat pulang menemui sang istri, Mak harus menghadapi kenyataan bahwa sang istri sudah menjadi hantu.
2. Pemeran
Film bergenre horor romantis ini diperankan oleh aktor dan aktris ternama Thailand seperti Mario Maurer, Davika Hoorne, Freud-Nattapong Chartpong, Kantapat Permpoompatcharasook, dan Auttarut Kongrasri.
3. Berasal dari legenda Thailand
Ternyata, film Pee Mak ini berasal dari legenda masyarakat Thailand yang dipercaya oleh banyak orang dan menjadi salah satu urban legend terkenal. Kisah romantis tragis ini juga sering diceritakan saat acara-acara adat Thailand.
Baca Juga: Sinopsis Film SLR: Teror Kamera Kematian yang Diperankan Nanon Korapat
4. Keberhasilan penjualan film
Film Pee Mak ini berhasil menembus pasar internasional dan mendapat pendapatan hingga 1 miliar Baht sejak penayangan pertamanya pada 2013 lalu.
5. Penghargaan dan nominasi
Film yang diperankan oleh Mario Maurer ini juga berhasil mendapat banyak penghargaan dan nominasi mulai dari Nominasi penghargaan Bangkok Awards, hingga penghargaan ASEAN International Film Festival pada 2015.
6. Naikkan nama Mario Maurer
Walau bukan film pertama yang diperankan oleh Mario Maurer, namun lewat film ini nama Mario Maurer di dunia perfilman mulai menanjak. Ia juga sempat mengungkap bahwa film ini menjadi salah satu batu loncatannya untuk bisa memulai karir di perfilman internasional.
Berita Terkait
-
Sinopsis Film SLR: Teror Kamera Kematian yang Diperankan Nanon Korapat
-
3 Fakta Menarik Pee Mak, Film Horor Thailand, Kisah Mario Maurer Jadi Suami Beristri Hantu
-
Dugaan Main Mata di Piala AFF U-19 2022, Pelatih Vietnam U-19 Ngaku Timnya Dipengaruhi Thailand
-
Chanathip Songkrasin Ogah Main di Piala AFF 2022, Kesempatan Timnas Indonesia Juara
-
Berikut 5 Negara yang Paling Sering Juara Piala AFF U-16, Thailand Terbanyak
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Dekat Seperti Pacaran, 'Dul' Jadi Panggilan Khusus Titi DJ ke Thomas Djorghi
-
Deretan Bintang Papan Atas Bertarung Sengit di IMAA 2025, Siapa Saja Nominatornya?
-
7 Film dan Series Zombie Netflix dari Asia Tenggara Selain Indonesia, Gak Kalah Seru!
-
5 Film dan Drakor Terbaru yang Tayang di Viu November 2025, Ada Taxi Driver 3
-
Imbas Admin X Balas Komentar RM BTS Mirip Indy Barends, Host Live Somethinc Jadi Sasaran Amuk Fans
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar