Suara.com - Joo Won kembali membintangi film bergenre action berjudul Carter. Dalam film original Netflix itu dia berperan sebagai seorang agen rahasia.
Rencananya film tersebut bakal tayang Jumat (5/8/2022). Nah sebelum nonton film tersebut yuk simak dulu beberapa fakta menarik Carter berikut ini.
Kepoin jalan cerita, transformasi seorang Joo Won, serta fakta menarik soal karakternya seperti dilansir Soompi, Instagram resmi Netflix dan lainnya.
1. Cerita Carter yang Menegangkan
Carter merupakan film blockbuster aksi-spionase yang menegangkan. Joo Won akan memainkan peran tituler Carter, seorang agen rahasia yang sangat terampil. Dia mendadak terbangun pada suatu hari dan mendapati bahwa dia telah kehilangan semua ingatannya. Tanpa mengetahui alasannya dan dipimpin oleh apa yang tampak seperti takdir, dia akhirnya terlibat dalam sebuah misi berbahaya.
2. Disutradarai oleh Jung Byung Gil
Carter akan dipimpin oleh sutradara terkenal bernama Jung Byung Gil. Dia merupakan sutradara hebat yang pernah menyutradarai film The Villainess dan Confession of Murder.
"Saya mencoba membuat hal yang tidak mungkin terjadi untuk menggambarkan film dengan aksi nyata alih-alih CG atau grafik komputer," kata Jung Byung Gil soal film Carter seperti dilansir Soompi.
Untuk menunjukkan urgensi dan betapa rumitnya situasi Carter, sutradara seni bela diri Kwon Gwi Deok menghindari pertarungan satu lawan satu dan menemukan cara untuk menunjukkan beberapa karakter terjalin dalam situasi berbahaya pada saat yang sama.
Baca Juga: Film Carter, Suguhan Full Adu Jotos Agen Rahasia vs Gangster Korea
3. Karakter Joo Won yang Menarik
Carter merupakan proyek akting terbaru Joo Won setelah drama Korea Alice tahun 2020 lalu. Di sini dia akan berperan sebagai Carter, agen rahasia berbakat yang kehilangan semua ingatannya.
Carter diberi misi untuk menyelamatkan seorang gadis dengan satu-satunya antibodi dari virus DMZ yang telah menghancurkan Amerika Serikat dan Korea Utara. Virus ini sangat fatal sehingga membunuh seseorang kurang dari 13 hari setelah infeksi.
4. Transformasi Sempurna Joo Won Sebagai Agen Rahasia
Transformasi luar biasa Joo Won untuk perannya sebagai Carter bikin pemirsa berdecak kagum. Aktor kelahiran 1987 tersebut bahkan menambah total tujuh kilogram atau sekitar 15,4 pon massa otot dalam rangka menjadi agen rahasia terampil di film ini.
Joo Won sendiri bilang kalau ini adalah proyek yang paling dinanti-nantikan olehnya. "Begitu Anda mulai menontonnya, Anda tidak akan bisa mengalihkan pandangan darinya," kata pemain drama Yong Pal dan My Sassy Girl ini bikin penasaran.
Berita Terkait
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
Disney Umumkan Pemain Rapunzel dan Flynn Rider di Tangled Live Action
-
Pemain Tangled Live-Action Diumumkan, Milo Manheim Ditolak Publik karena Isu Timur Tengah
-
Akhirnya! Disney Resmi Umumkan Pemeran Utama Film Live-Action Tangled
-
Joo Won Dikabarkan Bergabung dengan Park Bo Gum Bintangi Film Tema Sejarah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain