Suara.com - Gilang Dirga tak kuasa menahan tangis, berterima kasih kepada orang-orang yang mendoakan sang ayah.
Terkini, suami Adiezty Fersa mengabarkan informasi terbaru mengenai kondisi sang ayah. Ternyata, dia baru saja menjalani tindakan operasi.
"Alhamdulillah operasinya lancar. Jantungnya sudah mulai memompa darah seperti normal kembali," kata Gilang Dirga di Instagram, Jumat (5/8/2022).
Hanya saja hingga saat ini ayah Gilang Dirga masih berada di ruang ICU. Untuk itu, ia kembali meminta tolong kepada masyarakat mendoakan sang ayah melewati masa kritis.
"Saya sangat percaya kekuatan doa. Jika sempat, mohon doakan papa kembali ya teman-teman," tutur Gilang Dirga.
Permintaannya Gilang Dirga pun berbarengan dengan ucapan minta maaf. "Maaf kalau saya merepotkan teman-teman," ujar presenter 32 tahun ini.
Postingan Gilang Dirga mendapat respons doa dari sejumlah artis. Salah satunya Nassar yang khawatir mengenai kondisi dari ayah presenter yang piawai melakukan impersonate ini.
"Gilang, kunaon si papa??? Kheir insya Allah, sehat wal Afiat beb," kata Nassar.
"Semoga papanya pulih dan sehat kembali," sahut Jarwo Kwat.
Baca Juga: Duet dengan Vidi Aldiano, Gilang Dirga Siap Impersonate Sang Penyanyi di The Voice All Stars
Sebelumnya, Gilang Dirga mengatakan kondisi sang papa dalam keadaan kritis. Ia meminta bantuan kepada masyarakat untuk mendoakannya.
"Teman-teman, papa saya lagi kritis. Saya sangat butuh doa untuk papa Wendy Indra bin M Yasin, mohon bantuannya," tulis Gilang Dirga, Kamis (4/8/2022).
Lebih lanjut, Gilang Dirga tidak menjelaskan secara detail penyakit apa yang menimpa sang ayah. Saat dikonfirmasi tim Suara.com, pihak terkait belum memberikan respons hingga berita ini ditulis.
Berita Terkait
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka
-
Gilang Dirga Tak Kuasa Menahan Air Mata Mengenang Sosok Almarhum Ayahnya
-
Sahabat Solidaritas: Detik-Detik Irfan Hakim Beri Pelukan Erat untuk Gilang Dirga yang Berduka
-
Hanya Beda Satu Menit, Gilang Dirga Ceritakan Detik-Detik Sang Ayah Meninggal Dunia
-
Tegar Turun ke Liang Lahad, Gilang Dirga Azankan Sang Ayah di Peristirahatan Terakhir
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi