Suara.com - Synchronize Fest 2022 akan kembali hadir setelah dua tahun absen karena kondisi pandemi Covid-19. Ratusan penampil dari musisi lintas generasi dan genre pun telah dikonfirmasi menjadi bagian dari Synchronize Fest 2022.
Festival yang telah ada sejak 2016 ini menyuguhkan tema yang berbeda. Untuk Synchronize Fest 2022 tahun ini mengusung tema Lokal Lebih Vokal. Yuk simak fakta menarik Synchronize Fest 2022 berikut ini.
1. Tema Lokal Lebih Vokal
Tahun ini Synchronize Fest mengusung tema Lokal Lebih Vokal. Tema itu menjadi pertanda dari visi dan misi Synchronize sejak 2016 yang telah terwujud yakni kini musik Indonesia telah berhasil menjadi tuan rumah di negerinya sendiri.
2. Digelar 3 Hari Berturut-Turut
Synchronize Fest 2022 akan digelar secara langsung pada 7-9 Oktober 2022 Gambir Expo Kemayoran, Jakarta. Ini menjadi bangkitnya Synchronize Fest setelah dua tahun absen tidak menyapa penikmat musik akibat pandemi Covid-19.
3. Hadirkan 126 Penampil
Synchronize Fest 2022 mengundang 126 penampil dari berbagai generasi, mulai dari musisi legendaris hingga musisi baru. Dilansir dari web resmi di synchronizefestival.com, line up untuk hari pertama yakni Andien, Danilla, Efek Rumah Kaca, Erwin Gutawa & 3 Diva, Souljah, Shaggydog, Sal Priadi, Pamungkas, OM New Pallapa dan masih banyak lagi.
Sementara itu, line up hari kedua yakni 8 Agustus 2022 di antaranya ada Cokelat, Fourtwenty, Mocca, Radja, Potret, The Rain, Payung Teduh X Pusakata, hingga Denny Caknan. Sedangkan hari ketiga diisi penampilan dari Agnez Mo, Ardhito Pramono, Idgitaf, King Nassar, Tulus, Tipe-X, Superman is Dead, dan masih banyak yang lainnya.
Baca Juga: Bebas Rehabilitasi Narkoba, Ojan Sisitipsi Siap Manggung di Synchronize Festival 2022
4. Kampanye Peduli Lingkungan
Synchronize Fest 2022 tetap konsisten menghadirkan gerakan peduli lingkungan melalui kampanye #GreenMovement yang pertama kali diimplementasikan pada 2019.
Bentuk nyata gerakan ini adalah penonton diminta membawa botol minum sendiri, penyediaan area water refill secara gratis bagi pengunjung,dan pengelolaan sampah.
5. Harga Tiket Synchronize Fest 2022
Saat ini tiket kategori Presale 3 dan Presale 4 untuk 3 hari telah ludes terjual meski saat itu penonton belum mengetahui line up para penampil.
Dilihat dari website resmi, www.synchronizefestival.com, tiket untuk Minggu (9/10/2022) telah ludes terjual, sementara tiket untuk Jumat (7/10/2022) dan Sabtu (8/10/2022) dijual dengan harga Rp 300.000 dan Rp 230.000.
Berita Terkait
-
Tiket Synchronize Festival 2022 Mulai Dijual Besok, Intip Harganya
-
Daftar Lengkap Penampil Synchronize Festival 2022: Agnez Mo hingga Alam Mbah Dukun
-
Mengintip Latihan Rhoma Irama dan Dipha Barus
-
Perdana, Kangen Band Reunian di Panggung Synchronize Festival 2020
-
Rhoma Irama dan Dipha Barus Bakal Kolaborasi di Synchronize 2020
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Kesaksian Pilu ART Lula Lahfah: Sempat Mendengar Suara Rintihan Jam 2 Dini Hari
-
Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Reza Arap Diperiksa Polres Jakarta Selatan Sore Ini
-
Keluar dari Zona Nyaman, Prilly Latuconsina Ingin Kerja Jadi Sales
-
Ressa Rizky Ngaku Iri Lihat Perjuangan Denada untuk Aisha: Aku Cuma Ingin Cium Kaki Ibu...
-
Bela Sejawat Spesialis Jantung, Dokter Tirta Emosi Skakmat Netizen Soal Mitos GERD dan Lula Lahfah
-
Roasting Ayah Sendiri, Nicholas Sean Anak Ahok Viral Jualan 'Broken Home Cookies'
-
Misteri Kematian Lula Lahfah: Rintihan Tengah Malam dan 2 Fakta Lainnya
-
LMKN Dilaporkan ke KPK, Piyu Padi: Bukti Keresahan Musisi Sudah Memuncak
-
Gaya Mewah Hilang? Sandra Dewi Tampil Sederhana Usai Harvey Moeis Dihukum 20 Tahun
-
Bantah Mitos GERD di Kasus Lula Lahfah, Dokter Spesialis Jantung Skakmat Netizen