Suara.com - Nama bocah Mazaya Amania menjadi viral lantaran polanya yang menggemaskan. Ia adalah konten kreator cilik yang baru berusia 5 tahun.
Berkat bakatnya dan sudah pandai bicara dengan orang dewasa membuatnya dipercaya menjadi reporter di program Catatan Si Bocil NET TV.
Bersama dengan beberapa bocil viral lainnya, Mazaya tampil menjanjikan layaknya reporter profesional. Awal 2020 menjadi langkah Mazaya terjun sebagai seorang kreator dibantu oleh sang ayah. Mazaya yang memiliki wajah cantik dengan rambut panjang serta pembawaan yang menggemaskan membuatnya mudah diterima dan disukai oleh masyarakat.
Bahkan akun Instagram miliknya @mazayamania sudah diikuti sebanyak 232 ribu pengikut. Ia juga sering diundang ke berbagai acara televisi seperti Lapor Pak! juga Tonight Show. Gaya bicara Mazaya yang ceplas-ceplos dan polos selalu berhasil mengundang tawa orang di sekitarnya.
Penasaran seperti apa? Berikut ulasan profil Mazaya Amania yang sudah dihimpun dari berbagai sumber:
1. Biodata Mazaya Amania
Mazaya Amania Nalapraya lahir dari pasangan Rama dan Juju pada 26 September 2016 lalu. Artinya usia Mazaya baru 5 tahun. Ia merupakan anak bungsu dari empat bersaudara. Mazaya merupakan cucu dari purnawirawan TNI, Mayor Jenderal Purn. Eddie Mardjoeki Nalapraya. Julukan kecil-kecil cabe rawit sepertinya pantas disandang oleh Mazaya jika menengok pencapaiannya di usianya yang masih sangat belia.
2. Awal Karier Sebagai Kreator
Mazaya menjadi konten kreator di awal tahun 2020 bersama dengan ayahnya, Rama. Isi konten yang diunggah di TikTok dan Instagram @mazayaamania seputar parodi, bermain, kostum unik, review makanan, hingga kebersamaan dengan keluarga. Semua kontennya dibuat bersama dengan Rama, ayahnya yang mengarahkan dan mendampinginya. Namanya viral setelah konten parodi sebagai pelayan restoran yang diunggah di Instagram banyak disukai dan ditonton netizen. Mazaya berperan sebagai pelayan restoran sedangkan ayahnya menjadi pelanggan yang memesan makanan dengan nada tinggi. Respon Mazaya dengan kalimat "Saya kaget lho pak" membawanya menjadi terkenal.
Baca Juga: Intip Tante Atien Si Pemersatu Bangsa yang Tengah Asyik Bersepeda, Netizen: Waduh
3. Punya Channel YouTube
Selain TikTok dan Instagram, Mazaya Amania memiliki channel YouTube sendiri. Kanal YouTube yang dikelola oleh sang ayah itu sudah memiliki 99 ribu subscriber dengan 243 video telah diunggah. Sejak bergabung dengan YouTube pada Februari 2019 silam, video yang ia posting telah ditonton sebanyak lebih dari 80 juta kali.
4. Pandai Memainkan Ekspresi Wajah
Mazaya mampu berbicara dengan artikulasi jelas di meski umurnya baru 5 tahun. Ia juga jago memainkan ekspresi wajahnya dan membuat berbagai mimik wajah yang kocak. Tak cuma itu, Mazaya juga handal memainkan tinggi rendah suaranya ketika membuat konten. Sampai saat ini, Mazaya telah beberapa kali hadir sebagai bintang tamu dalam program televisi.
5. Punya Program Sendiri
Saat ini Mazaya bahkan membintangi program acara Catatan Si Bocil di NET TV. Ia berperan sebagai reporter cilik lengkap dengan OOTD khas yang biasa dikenakan oleh reporter NET TV. Mazaya tidak sendirian, ia bersama dengan Adhiyat yang juga merupakan seorang bocah viral. Keduanya mengunjungi banyak tempat dan mengulik hal unik di sana persis seperti reporter sesungguhnya.
Berita Terkait
-
Pep Guardiola Bersitegang dengan Awak Media Gegara Rumor Antoine Semenyo
-
Diisukan Jadi Simpanan Ridwan Kamil, Safa Marwah Nanggung Malu Hingga Orang Tua Digunjing Tetangga
-
Soal Isu Dapat Aliran Dana dari Ridwan Kamil, Safa Marwah Siap Diperiksa KPK
-
Penjelasan Safa Marwah Soal Hubungan dengan Ridwan Kamil, Isi DM Lisa Mariana Diungkap
-
6 Artis Liburan Akhir Tahun ke Luar Negeri, Aura Kasih Pilih Jepang
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan
-
Masih Cari Job MC Meski Jadi Wakil Bupati, Pembelaan Ramzi Tuai Kritik