Suara.com - Roro Fitria gugat cerai suami Andre Irawan. Ia melayangkan gugatan tersebut ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu (14/9) kemarin.
Roro diketahui baru saja melahirkan anak pertama beberapa waktu lalu. Sontak muncul pertanyaan, apa alasan Roro ingin pisah dengan suaminya yang baru dinikahi belum genap setahun?
Dalam tayangan YouTube Intens Investigasi, perempuan berusia 32 tahun tersebut mengatakan bahwa Andre Irawan merupakan sosok suami yang keras.
Sementara Roro juga mengakui bahwa ia merupakan sosok yang tidak kalah keras. Itu, kata Roro, membuat keduanya kerap kesulitan berkomunikasi.
"Kangmas papa sih orangnya keras. Kalau nyai melihat dari sisi dalam nyai juga keras. Keras sama keras pasti tidak akan bertemu, jadi lebih baik nyai mengalah," ujar Roro.
"Dan kalau misalnya kangmas papa sudah cooling down baru bisa komunikasi. Nyai mungkin orangnya gabisa dikerasin sedikit aja," katanya lagi.
Meski masih tinggal bersama, Roro Fitria mengungkapkan apa alasan yang paling sering diperdebatkan keduanya. Alasan tersebut adalah Roro Fitria masih menyimpan banyak benda pusaka.
"Yang paling sering didebatkan mungkin kalau nyai kan masih banyak sekali benda-benda pusaka peninggalan almarhumah mama. Nah kangmas papa suka ada perbedaan pendapat di situ, lebih ke budaya," ujarnya lagi.
Roro mengatakan, wajar jika rumah tangganya bisa mengalami gesekan. Pasalnya, ia dan Andre belum lama kenal dan menikah lewat metode taaruf.
Baca Juga: Jennifer Jill Mengaku Tak Pernah Mau Bercerai: Gue Harus Menjadi Role Model Buat Anak-Anak
"Nyai sendiri sama Kangmas papa dipertemukannya lewat taaruf, jadi tidak dalam jangka waktu lama saling mengenal. Jadi kalau ada gesekan itu lumrah."
Selain melayangkan gugatan cerai, Roro Fitria juga menggugat hak asuh anak dan nafkah untuk anaknya.
Roro Fitria dan sang suami diketahui baru saja dikaruniai anak yang diberi nama Muhammad Sulthan Al-Fathir pada akhir Agustus lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Rekomendasi Film Bertema Batak: Wasiat Warisan hingga Agak Laen 2 Paling Baru
-
Dulu Tak Terpisahkan, Hubungan Indy Barends dan Indra Bekti Kini Tak Lagi Sama
-
Rush Hour 4 Siap Digarap Berkat Dorongan Donald Trump
-
Sinopsis Suka Duka Tawa, Rachel Amanda jadi Komika Terkenal Berkat Buka Aib Ayahnya
-
Sinopsis Villains, Drakor Thriller Crime Baru Yoo Ji Tae dan Lee Min Jung di HBO Max
-
5 Karakter Guru di Film Indonesia yang Tak Mudah Dilupakan
-
8 Drama Populer Jo Bo Ah, Aktris Korea yang Umumkan Kehamilan Pertama
-
Dewi Perssik Kena Hoaks 'Usir Irish Bella', Curigai Keterlibatan Buzzer
-
Irish Bella Hamil? Postingan Haldy Sabri Dicurigai
-
Perjalanan Karier Mudy Taylor, Komika yang Tak Pernah Lepas dari Gitarnya