Suara.com - Sejak Vanessa Angel meninggal dunia, kehidupan Mayang dan ayahnya, Doddy Sudrajat selalu menjadi sorotan. Kini, Mayang pun memilih mengikuti jejak kakaknya berkarier di dunia hiburan.
Doddy Sudrajat sebagai ayah pun merasa bersyukur Mayang bisa menjalankan aktivitasnya sebagai mahasiswa dan kariernya di dunia hiburan secara bersamaan.
Karena tak ada sosok ibu, Doddy Sudrajat mengaku selalu menemani Mayang ketika berpergian hampir 24 jam.
"Ya karena Mayang sudah enggak ada mamahnya. Jadi, Daddy harus menemani, support dan mensyukuri kariernya Mayang. Tapi, enggak melupakan sekolahnya," kata Doddy Sudrajat dilansir dari Seleb Oncam News, Senin (19/9/2022).
Doddy Sudrajat sendiri tidak merasa aneh menemani Mayang 24 jam. Sebab, ia sudah terbiasa bersama Mayang sejak ditinggal oleh ibunya.
"Ya 24 jam kalau sama Mayang ya dari dulu sudah iya. Ya namanya anak enggak ada mamahnya, paling tidak Daddy bisa menjadi ayah dan ibu. Itu menjadi suatu kebanggaan tersendiri, karena enggak semua laki-laki atau ayah melakukan ini," katanya.
Begitu pula dengan Mayang, yang mengaku merasa nyaman 24 jam bersama ayahnya. Bahkan, ia merasa ayahnya bagaikan teman terdekatnya.
"Ya 24 jam sama Daddy itu sudah berasa kayak teman aja gitu, bercanda. Ya 24/7 hari gitu sama Daddy sudah kayak bestie banget. Jadi, ayah sekaligus bestie," kata Mayang.
Bahkan, Mayang merasa kedekatannya dengan sang ayah lebih menyenangkan sekarang ini. Karena, mereka bisa bercanda lebih lepas daripada sebelumnya.
Baca Juga: Nikita Mirzani Sebut Najwa Shihab Sakit Hati Gagal Jadi Menteri Pendidikan!
"Ya asyik aja sih daripada sebelumnya yang tegang banget. Tapi, sekarang sudah lebih enjoy, ketawa-ketawa ikutin alurnya," tutur Mayang.
Meski begitu, Doddy Sudrajat mengaku masih memberikan kebebasan pada anaknya untuk refreshing di tengah kesibukan kuliah dan bekerja. Sehingga, kadang kala ia juga tidak selalu menemani Mayang.
Berita Terkait
-
Fuji Tak Nyaman Rumahnya Sering Didatangi Orang Asing: Tolong Hargai Aku
-
Gaun Hitam Mayang di D&G Curi Perhatian, Lebih Elegan dari Moon Ka Young?
-
Dulu Dihujat, Kini Dipuji: Penampilan Mayang Lucyana Curi Perhatian
-
Terpopuler: Gaya Terbaru Mayang vs Fuji Diadu, Ngutang Online Anti Pusing dari Guru Besar UI
-
Diundang Dolce & Gabbana, Penampilan Anggun Mayang Banjir Pujian: Netizen Bandingkan dengan Fuji
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu