Suara.com - Artis Korea Kim Yoo Jung bakal membintangi film baru 20th Century Girl. Sebuah film tentang keindahan dan rasa sakit cinta pertama.
Selain Kim Yoo Jung artis lain seperti Byun Woo Seok, Park Jung Woo, dan Noh Yoon Seo juga bakal membintangi film tersebut. Rencananya film original Netflix ini akan rilis pada 21 Oktober 2022 mendatang.
Yuk intip sinopsis 20th Century Girl yang menggetarkan hati lewat ulasan berikut ini.
Sinopsis 20th Century Girl
20th Century Girl adalah film romantis terbaru di Netflix tentang cinta pertama yang menyakitkan, namun menggetarkan hati. Ini adalah kisah Na Bo Ra (Kim Yoo Jung) yang mengalami cinta pertama saat berusia 17 tahun pada tahun 1999 dan kemunculan kembali cinta pertamanya di abad ke-21.
Na Bo Ra awalnya membantu sahabatnya Yeon Doo ((Noh Yoon Seo) untuk mencari informasi soal cinta pertamanya yaitu Baek Hyun Jin (Park Jung Woo). Saat mengumpulkan sejumlah informasi soal orang yang ditaksir Yeon Doo lewat bantuan teman terdekat Baek Hyun Jin, yaitu Poong Woon Ho (Byun Woo Seok), benih-benih cinta juga tumbuh di hati Na Bo Ra.
20th Century Girl adalah film komersial full-length pertama sutradara Bang Woo Ri yang diakui bakatnya di Blue Dragon Film Awards lewat film pendek Mrs. Young. Film baru Kim Yoo Jung, Noh Yoon Seo, Byun Woo Seok, dan Park Jung Woo ini akan tayang di Netflix pada 21 Oktober 2022 mendatang.
Pemain 20th Century Girl
Kim Yoo Jung akan mengambil peran gadis abad ke-20 yang bernama Na Bo Ra. Dia adalah gadis yang jago Taekwondo dan punya kesetiaan yang besar untuk teman-temannya. Na Bo Ra bahkan membantu temannya, Yeon Doo (Noh Yeon Seo) yang jatuh hati dengan Baek Hyun Jin (Park Jung Woo).
Baca Juga: Sinopsis Clean With Passion For Now, Drama Kim Yoo Jung yang Sukses Tayang di Tahun 2018-2019
Dia rajin mengawasi setiap gerakan Baek Hyun Jin termasuk mengetahui soal tinggi badannya, minuman kesukaannya, dan masih banyak lagi. Lewat teman terdekat Baek Hyun Jin yaitu Poong Woon Ho (Byun Woo Seok), Na Bo Ra mendapat banyak informasi untuk membuat cinta pertama temannya sukses. Dia sendiri juga menjadi lebih dekat dengan Woon Ho dan Hyun Jin.
Sementara itu, Byun Woo Seok akan berperan sebagai Poong Woon Ho. Dia merupakan teman sekelas Na Bo Ra di sekolah menengah atas dan juga sesama anggota klub penyiaran.
Park Jung Woo akan memerankan Baek Hyun Jin, teman dekat Poong Woon Ho. Dialah cowok yang menjadi target pengamatan Na Bo Ra dan juga merupakan orang yang ditaksir sahabatnya, Yeon Doo.
Tak ketinggalan ada Noh Yoon Seo sebagai Yeon Doo, sahabat Na Bo Ra yang jatuh cinta pada Baek Hyun Jin pada pandangan pertama. Dia berangkat ke Amerika Serikat untuk operasi jantung dan meminta bantuan Na Bo Ra untuk mencari tahu segala sesuatu tentang Baek Hyun Jin.
Alasan Nonton 20th Century Girl
Sinopsis 20th Century Girl (Instagram/@you_r_love)
Berita Terkait
-
Review Drama Dear X: Kisah Manipulatif Kim Yoo Jung yang Menguras Emosi
-
4 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Dear X, Bikin Deg-degan Sekaligus Mikir!
-
Sinopsis Dear X, Ungkap Sisi Kelam Artis yang Tersembunyi
-
Jinyoung GOT7 Segera Bintangi Drama Baru, Karier sebagai Aktor Kian Melejit
-
Total Kekayaan Kim Yoo Jung yang Disebut Gadis Oleh Kim Soo Hyun, Ini Pekerjaannya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam