Suara.com - Film 20th Century Girl yang baru dirilis Netflix mendapatkan reaksi yang positif. Banyak penonton yang mengaku gagal move on dari kisah film garapan Bang Woo Ri ini. Bahkan setelah diputar film tersebut langsung viral.
20th Century Girl merupakan film Korea Selatan yang dibintangi Kim Yoo Jung sebagai pemeran utama. Film ini diadaptasi dari kisah nyata yang mengangkat kisah cinta dan persahabatan anak muda di peralihan abad 20 ke 21.
Sudah tayang di Netflix pada 21 Oktober 2022, simak deretan fakta film 20th Century Girl berikut ini.
1. Setting Tahun 1999
Film 20th Century Girl mengambil setting tahun 1999 atau peralihan dari abad 20 ke 21. Kisahnya tentang anak SMA yang dihadapkan pada permasalahan seputar cinta pertama dan persahabatan. Vibe cerita 20th Century Girl mengingatkan pemirsa pada film-film klasik remaja.
2. Pemain 20th Century Girl
Kim Yoo Jung berperan sebagai Na Bo Ra, anak SMA petakilan yang membantu Kim Yeon Doo mengenal cinta pertamanya, Baek Hyun Jin. Kim Yeon Doo diperankan oleh Roh Yeon Soo, sedangkan karakter Baek Hyun Jin dipercayakan pada Park Jung Woo. Byeon Woo Seok memerankan Poong Woon Ho, cinta pertama Na Bo Ra.
3. Diangkat dari Kisah Nyata
Film 20th Century Girl rupanya diangkat dari kisah nyata yang dialami sendiri oleh penulis naskah sekaligus sutradaranya, Bang Woo Ri. Seperti yang dilakukan Na Bo Ra untuk Yeon Doo, Bang Woo Ri pernah bertukar pesan dengan sahabatnya untuk mengenal cinta pertamanya semasa SMA.
4. Ending Mencengangkan
Awalnya banyak yang mengira film 20th Century Girl akan menceritakan kisah cinta manis anak SMA pada umumnya. Namun endingnya sungguh mencengangkan. Ending film 20th Century Girl menjadi perbincangan hangat di media sosial dalam beberapa hari terakhir. Bang Woo Ri sendiri sempat bingung membuat ending film tersebut.
5. Trending di Netflix
Sejak dirilis pada 21 Oktober 2022, film 20th Century Girl hingga kini masih trending nomor satu di Netflix Indonesia. Vibe cerita yang bikin nostalgia, karakter yang kuat serta ending yang mencengangkan namun berkesan membuat film ini sukses membuat pemirsa gagal move on.
Itu dia deretan fakta 20th Century Girl yang jadi hot topic di kalangan pecinta film. Kalian sudah nonton belum?
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Review Drama Dear X: Kisah Manipulatif Kim Yoo Jung yang Menguras Emosi
-
4 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Dear X, Bikin Deg-degan Sekaligus Mikir!
-
Sinopsis Dear X, Ungkap Sisi Kelam Artis yang Tersembunyi
-
Jinyoung GOT7 Segera Bintangi Drama Baru, Karier sebagai Aktor Kian Melejit
-
Total Kekayaan Kim Yoo Jung yang Disebut Gadis Oleh Kim Soo Hyun, Ini Pekerjaannya
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Top 5 Series Netflix Indonesia, Stranger Things Merajai Puncak di Akhir November 2025
-
Blusukan ke Pelosok Indonesia, Ji Chang Wook Cari Makna Healing di Reality Show ABRACADABRA
-
8 Film dan Series Netflix Tayang Desember 2025, Lanjutan Stranger Things 5 Paling Dinanti!
-
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romantis Baru Ahn Bo Hyun dan Lee Joo Bin di Prime Video
-
Mendarat di Jakarta, Ji Chang Wook Sampaikan Duka untuk Korban Bencana di Sumatera
-
Kronologi Lengkap Hubungan Inara Rusli-Insanul Fahmi: Kenalan, Dibohongi, Dinikahi Siri
-
4 Karakter Baru Stranger Things 5 yang Bikin Hawkins Makin Mencekam
-
Inara Rusli Akhirnya Muncul, Netizen Berbondong-bondong Jadi Pakar Gestur Dadakan
-
Logika Denise Chariesta: Kalau Inara Rusli Gak Tahu Insanul Punya Istri, Ngapain Nikah Siri?
-
Soundrenaline Sana-Sini Bandung: Ketika Jalan Braga Menjadi Panggung Kreatif Raksasa