Suara.com - Penyanyi asal Yeonjun Tomorrow X Together (TXT) dipastikan absen dari acara musik Inkigayo yang tayang pada Minggu (30/10/2022).
Hal itu terjadi bukan tanpa alasan. Big Hit Music selaku pihak agensi pun buka suara.
Dalam postingan di Twitter, Big Hit Music mengatakan bahwa penerbangan Yeonjun TXT dari Filipina ke Korea mengalami kendala.
Menurut mereka, ada badai tropis yang cukup parah di Filipina yang menyebabkan sejumlah penerbangan ditunda.
"Karena masalah penerbangan penumpang akibat memburuknya kondisi cuaca di Filipina, Yeonjun tidak akan ambil bagian dalam siaran Inkigayo 30 Oktober di mana ia dijadwalkan tampil," kata Big Hit Music melansir dari Soompi.
Karenanya, Big Hit Music berharap para penggemar bisa memakluminya.
"Kami meminta pengertian penggemar," sambungnya.
Alih-alih kesal, para penggemar justru memberikan doa yang terbaik bagi Yeonjun dan member TXT lainnya.
"Semoga semua orang tidak celaka," ungkap salah satu netizen.
"Aku berharap mereka selamat. Aku akan merindukan MC Yeonjun," timpal lainnya.
Seperti diketahui, TXT sempat mengadakan konser di MoA Arena, Filipina pada 27 Oktober dan 28 Oktober 2022. Konser tersebut bertajuk ACT: LOVE SICK.
Berita Terkait
-
B.I Guncang Jakarta! Ribuan ID Padati Konser 'The Last Parade' yang Membara
-
B.I Sampai Blusukan Turun Panggung, Konser The Last Parade Tour di Jakarta Berlangsung Pecah
-
4 OOTD Mood Matching ala Yeonjun TXT yang Fleksibel Buat Harian
-
Mau Auto Keren? 4 Gaya Santai Hueningkai TXT yang Bisa Jadi Ide Outfit Kamu
-
Kenalan dengan CORTIS, Boy Grup Baru BIGHIT MUSIC yang Akan Debut Bulan Ini
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Tak Banyak Bicara, Mertua Once Mekel Ternyata Pernah Ngeband Bareng Ahmad Albar
-
Once Mekel Beberkan Kronologi Meninggalnya Ayah Mertua, Sempat Cuci Darah
-
Kakak Raisa Andriana Bagikan Kondisi Terkini Ibunya yang Sakit, Sematkan Pesan Pilu
-
Viral Yai Mim Ngaku Wali Allah dan Sebut Orang Jawa Keturunan Rasulullah
-
Dibantah Teman Sabrina Alatas, Raisa Pernah Ngode soal Pinterest dan Memasak
-
Kini Diduga Putus, Jefri Nichol dan Ameera Khan Dulu Punya Kebiasaan Teleponan Berhari-hari
-
Jadi Korban Hoaks, Eko Patrio Tetap Dihukum: Ini 5 Poin Kesalahan Fatalnya Menurut MKD
-
Mantan Istri Ardhito Pramono Bikin Konten Suami Gay, Langsung Klarifikasi Usai Viral
-
Sayembara Logo Projo Ramai Antusias dari Warganet, Hasilnya di Luar Dugaan
-
Baru Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Sudah Kangen dengan Pria Lain