Suara.com - Deretan drama Korea tayang bulan Desember 2022 kembali hadir. Alchemy of Souls Part 2 menjadi salah satu yang dinatikan oleh para penggemar drakor.
Selain itu ada juga drama Island yang bakal dibintangi oleh dua bintang Korea kenamaan Kim Nam Gil dan Cha Eun Woo ASTRO.
Penasaran drama apa lagi yang bakal tayang di bulan Desember nanti? Berikut ulasannya.
1. Recipe For Farewell (Watcha)
Recipe for Farewell akan rilis pada 1 Desember 2022 mendatang di Watcha. Drama ini berkisah soal Chang Wook (Han Suk Kyu), seorang suami yang memasak makanan untuk istrinya yang divonis menderita kanker usus besar. Drama yang diangkat dari buku non-fiksi berjudul sama karya Kang Chang Rae ini juga menggaet Kim Seo Hyung sebagai Da Jeong, istri Chang Wook.
2. Connect (Disney+)
Pada 7 Desember 2022 nanti, drama baru Jung Hae In, Go Kyung Pyo, Kim Hye Joon, dan Kim Roe Ha berjudul Connect akan tayang di Disney+. Drama berdasarkan webtoon ini berkisah tentang Connect Dong Soo (Jung Hae In), ras baru dengan tubuh abadi yang kehilangan matanya usai diculik pemburu organ. Saat tahu matanya telah ditransplantasikan ke seorang pembunuh berantai, Dong Soo mulai memburunya.
3. Unlock My Boss (ENA)
Drama baru Chae Jong Hyeop, Seo Eun Soo, dan Park Sung Woong yaitu Unlock My Boss juga akan tayang pada 7 Desember 2022 di ENA. Unlock My Boss adalah drama thriller komedi unik tentang Park In Sung (Chae Jong Hyeop), seorang pengangguran yang hidupnya berubah usai menemukan smartphone yang bisa bicara dan memberinya perintah.
Baca Juga: Tuai Pujian Penggemar, Chen EXO Sumbangkan Suaranya untuk OST Drama Korea 'The First Responders'
4. The Forbidden Marriage (MBC)
Kim Young Dae, Park Ju Hyun, dan Kim Woo Seok akan beradu akting di drama sejarah baru berjudul The Forbidden Marriage pada 9 Desember. Kim Young Dae sebagai Raja Yi Heon yang melarang pernikahan di kerajaannya usai istrinya meninggal. Tujuh tahun kemudian, dia bertemu dengan So Rang (Park Ju Hyun), penipu yang mengaku bisa dirasuki oleh arwah mendiang putri.
5. Work Later Drink Now Season 2 (TVING)
Work Later, Drink Now Season 2 juga akan tayang pada 9 Desember 2022. Drama tentang tiga wanita yang filosofi hidupnya berpusat di sekitar minum setelah pulang kerja ini masih menggaet Lee Sun Bin, Han Sun Hwa, Jung Eun Ji Apink, dan Choi Siwon Super Junior sebagai pemeran utama sama seperti musim sebelumnya.
6. Money Heist korea - Joint Economic Area Part 2 (Netflix)
Money Heist: Korea – Joint Economic Area Part 2 juga akan rilis pada 9 Desember 2022. Dramanya masih dibintangi oleh Yoo Ji Tae, Park Hae Soo, Jeon Jong Seo, Lee Hyun Woo, Kim Ji Hoon, Jang Yoon Joo, Lee Won Jong, dan banyak lagi. Lim Ji Yeon akan muncul di Part 2 sebagai Seoul yang akan membantu para perampok keluar dari Korea Unified Mint.
Berita Terkait
-
3 Rekomendasi Drakor Soroti Kehidupan Idol, Idol I Segera Tayang
-
Suka Moon River? Ini 5 Drama Korea Pertukaran Jiwa yang Seru untuk Ditonton
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Lee Chae Min Bahas Harapan Tahun Baru 2026: Ingin Dikelilingi Orang Baik
-
Sinopsis Heroes Next Door, Drakor Action Comedy Baru Yoon Kye Sang dan Lee Jung Ha di Vidio
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta
-
Sinopsis The Chronology of Water: Debut Penyutradaraan Kristen Stewart
-
Promo Menarik Nonton Film Agak Laen Menyala Pantiku di XXI dan CGV untuk yang Mau Ngirit