Suara.com - Akun Instagram Rizky Billar kembali aktif setelah hilang beberapa waktu lalu. Suami Lesti Kejora ini langsung berbicara tentang kebenaran.
Sebagaimana diketahui, akun Instagram Rizky Billar tiba-tiba hilang di tengah kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilaporkan oleh Lesti Kejora pada akhir September 2022 lalu.
Kini, setelah Lesti Kejora mencabut laporan dan berdamai dengan Rizky Billar, akun Instagram dengan jumlah pengikut lebih dari 12,8 juta miliknya pun kembali lagi.
Unggahan perdana Rizky Billar setelah akunnya kembali langsung menyedot perhatian. Bagaimana tidak, Billar menyinggung tentang kebenaran.
"Setiap kebenaran memiliki dua sisi, penting untuk melihat keduanya, sebelum kita memutuskan untuk menerima salah satunya," tulis Rizky Billar mengutip filsuf Aesop, Selasa (29/11/2022).
Bersama unggahan tersebut, Rizky Billar membagikan dua potret bersama istri dan anaknya, Muhammad Leslar Al-Fatih Billar.
Kembalinya Rizky Billar ke Instagram disambut berbagai komentar oleh netizen dan akun-akun centang biru lainnya.
"Welcome back Billar, insya Allah ke depannya lebih baik lagi," komentar Isa Zega.
"Welcome back ma bro," sahut aktor Ady Sky.
"Masya Allah welcome back bang Bi, semangat selalu, kamu harus hanya fokus sama istri, anak dan keluarga mu, pekerjaanmu, sama orang-orang yang sayang kamu aja ya bang," tambah akun @ani11501.
Selain ucapan selamat, kolom komentar unggahan perdana Rizky Billar ini banjir nasihat. Ada yang minta Billar matikan kolom komentar hingga belajar dari pengalaman.
"Saran Bang Bi, sekiranya banyak manusia-manusia belagak sempurna yang perkataannya sampe memberi pengaruh buruk di dirimu lebih baik off coment. Kesehatan mental itu lebih baik," komentar wohay***.
"Masyaa Allah Tabarakallah Welcome back pak. Semangat selalu untuk berproses menjadi orang dan pribadi yang lebih baik. Insyaa Allah, Allah jaga, Allah bimbing, Allah ridhoi setiap langkah kalian, Allah lindungi terus kalian bertiga dengan perlindungan terbaik dari-Nya, dan Allah liputi kehidupan kalian dengan kebahagiaan selalu Insyaa Allah," komentar meimoonstag***.
"Welcome back. Jadikan pelajaran untuk setiap kejadian yang sudah dialami ya tetep berbaik sangka dan istiqamah," komentar karlia***.
Ada juga masih menyinggung dugaan kekerasan dilakukan Billar terhadap Lesti.
Berita Terkait
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
-
Lesti Kejora Dilabeli 'Tukang Nyinyir', Iis Dahlia: Jangan Pada Marah
-
Iis Dahlia Bongkar Sifat Asli Lesti Kejora saat Off Camera: Tukang Nyinyir
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Prilly Latuconsina Mendadak Mundur dari Sinemaku Pictures, Ada Apa?
-
Gina S. Noer Garap Film Aku Sebelum Aku: Eksplorasi Hubungan Ayah dan Anak
-
Bruce Leung Bintang Film Kung Fu Hustle Meninggal Dunia, Ini Profil Lengkap Sang Legenda
-
Tiket Gala Premiere Film Horor Kuyank Diskon Buy 1 Get 1, Cek Syaratnya
-
Lempar Gombalan hingga Resmi Cetak Handprinting, Meet and Greet Minho SHINee di Jakarta Pecah!
-
Meriah dan Penuh Warna, Pesta Ulang Tahun ke-11 Gempi Anak Gisella Anastasia Curi Perhatian
-
Selamat! Susan Sameh Melahirkan Anak Pertama, Namanya Rayyan Khalid Atamimi
-
Satu Dekade Netflix di Indonesia: Dari Sengketa Blokir Hingga Revolusi Sinema Tanah Air
-
Kisah Kocak Fajar Sadboy Naksir Dosen di Yang Penting Ada Cinta, Ditegur Jangan Berkhayal Jorok
-
Sempat Disembunyikan, Ini Potret Baby Bump Hanggini yang Siap Jadi Ibu!