Suara.com - Jaz Hayat di akhir Desember ini akan merilis sebuah karya terbaru berjudul "Move On Tutorial". Penyanyi asal Brunei Darussalam ini menampilkan warna yang berbeda di lagu anyarnya.
Seperti ketika melakukan sesi foto untuk lagu terbaru, Jaz tampil berbeda dari biasanya. Pemilik hits “Dari Mata” ini tampil dengan warna-warna terang, sesuatu yang hampir tak pernah ia coba.
Untuk lagu "Move On Tutorial", Jaz mengaku banyak melakukan persiapan. Selaras dengan genre lagu Jaz yang penuh dengan keceriaan, look yang disuguhkan ini akan terlihat cheerful.
“Lebih ceria gitu sih sebenarnya. Ya, cheerful, colorful juga sih, warna-warna yang aku belum pernah pakai deh sebelumnya,” ujar Jaz Hayat di sela photoshoot, seperti dalam keterangan yagn diterima Suara.com.
"Ini (look) yang terakhir, ini kayak astronot gitu. Jadi foto sama balon-balon gitu. Terus yang pertama tadi pakai look-nya, aku juga bawa beberapa baju koleksiku sendiri sih. Ada varsity jacket tapi masih warna-warna biru, purple, terus ada neon juga," kata Jaz melanjutkan.
Lagu "Move On Tutorial" sendiri memiliki makna yang positif buat orang-orang yang tengah patah hati. Lagu ini mengajak kita untuk bangkit dan mengubur secepatnya segala kesedihan.
"Pesannya ini ya, tentang-cinta-cintaan lagi tapi lebih kayak mengajak orang untuk, kalau lo udah pisah sama pasangan lo tuh bukan suatu hal yang menyedihkan gitu. Everything happens for a reason, gue selalu percaya itu," imbuh Jaz, menjelaskan di balik makna lagunya.
Jaz juga menyampaikan, jika lagu yang akan rilis nantinya nggak mengajak orang untuk sedih, tapi untuk move on, dengan cara yang menyenangkan.
Bila ditarik kembali ke lagu viralnya, "Dari Mata", lagu terbaru Jaz juga tak jauh berbeda dengan dua album sebelumnya, Sinergi maupun Transisi, meski ada ornamen yang berbeda. Di lagu "Move On Tutorial" yang akan rilis nanti, ia berharap lagunya bisa diterima oleh banyak orang.
Baca Juga: Gandeng Kaleb J, Lagu Terbaru Jaz Hayat Terdengar Unik dan Catchy
"Aku berharapnya, lagu ini bisa diterima oleh seluruh masyarakat Indonesia, kayak karya-karyaku sebelumnya," tutur Jaz Hayat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Ceritanya Viral, Begini Cara Beli Buku Fisik Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya
-
Digugat Rp5 Miliar Terkait Jasa Pelolosan Akpol, Adly Fairuz Bantah Pernah Menipu