Suara.com - Oppenheimer telah menjadi film yang mendapat perhatian besar dari insan perfilman dunia. Pasalnya, film yang diproduksi sejak April ini menjadi tanda comeback-nya Christopher Nolan sebagai sutradara usai keluar dari Warner Bros.
Sesuai judulnya, film yang akan rilis pada tahun depan ini merupakan biopik dari kehidupan seorang J. Robert Oppenheimer. Ia adalah fisikawan yang dijuluki sebagai bapak bom atom karena Oppenheimer adalah orang yang sudah menemukan bom atom.
Sembari menunggu rilis tahun 2023 mendatang, intip dulu sejumlah fakta Oppenheimer yang pasti akan membuatmu makin nggak sabar untuk menontonnya!
1. Film Pertama Usai Hengkang dari Warner Bros
Oppenheimer akan menjadi film pertama Christopher Nolan yang dibuat bersama dengan Universal Pictures usai hengkang dari Warner Bros.
Seperti diketahui sepanjang kiprahnya sebagai sutradara, hampir semua karya Christopher Nolan dibuat bersama Warner Bros dan HBO. Oppenheimer sendiri akan jadi film panjang ke-12 yang digarap olehnya.
2. Oppenheimer Diadaptasi dari Buku Peraih Pulitzer
Oppenheimer digarap dengan mengadaptasi buku berjudul American Prometheus: The Triumph and Tragedy of J. Robert Oppenheimer.
Buku karya Martin Sherwin dan Kai Bird itu meraih penghargaan bergengsi yaitu Pulitzer pada tahun 2006. Untuk skenario filmnya, Christopher Nolan turun tangan sendiri untuk menulisnya.
Baca Juga: Sinopsis Oppenheimer, Film Biografi Pencipta Bom Atom
3. Dibintangi Lima Pemenang Oscar
Selain menggaet aktor top yang sedang naik daun yaitu Cillian Murphy, Oppenheimer juga dibintangi lima aktor pemenang Oscar. Mereka adalah Matt Damon, Casey Affleck, Gary Oldman, Kenneth Branagh, dan Rami Malek.
Tak hanya itu, Nolan juga menggandeng Robert Downey Jr., Florence Pugh, dan Tom Conti yang merupakan peraih nominasi Oscar. Ada juga Emily Blunt yang akan berperan sebagai istri dari Oppenheimer dan sejumlah artis papan atas lainnya.
4. Gandeng Istri Jadi Produser
Tak hanya bertabur bintang top Hollywood, fakta menarik lainnya adalah bahwa Christopher Nolan menggandeng Emma Thomas, istrinya sebagai produser. Hal ini semakin membuat penikmat film berharap Oppenheimer akan se-fantastis film garapan Nolan lainnya.
5. Jadi Saingan Utama Film Barbie
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Melki Bajaj Diduga Terseret Kasus Investasi Bodong, Pengacara Korban Minta Segera Klarifikasi
-
Ternyata Isu Lama, Rian D'Masiv Bantah Jadi Pelaku Child Grooming
-
Fitnah Jadi Berkah, Sudrajat Penjual Es Gabus Dihadiahi Umrah
-
Ngaku Prioritaskan Anak, tapi Diduga Buang Ressa, Denada Panen Hujatan
-
Setia Temani Onad Rehabilitasi, Beby Prisillia Pegang Janji di Hadapan Tuhan: Dia Butuh Gue
-
Boiyen Dipastikan Tak Terlibat Kasus Penggelapan Sang Suami
-
Pro Kontra Aksi Pasha Ungu 'Semprot' Veronica Tan di Rapat DPR, sampai Dituding Cari Panggung
-
Pekerjaan Rully Anggi Akbar yang Dituntut Cerai Boiyen
-
Profil Afan DA 5, Pedangdut yang Disebut Dewi Perssik Minta Bayaran Serupa Lesti Kejora
-
Jennifer Coppen Santai Ungkit Kecelakaan Dali Wassink, Ucapannya Dianggap Kelewatan